Rektor Lantik Wakil Dekan, Wakil Direktur Vokasi, Ketua, Sekretaris BPMI, dan Kepala UPT. PKK di Lingkungan UNP

PADANG, binews.id — Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) melantik para Wakil Dekan, Wakil Direktur Vokasi, Ketua & Sekretaris BPMI dan Kepala UPT. Pengembangan Karir & Kewirausahaan di lingkungan UNP, pada Jumat (25/8) di Auditorium UNP.
Pelantikan ini dihadiri oleh Ketua Majelis Wali Amanat, Ketua Senat Akademik Universitas, para Wakil Rektor, Dekan-Dekan, Direktur dan Wakil Direktur Sekolah Pascasarjana, Direktur Vokasi, Ketua Lembaga, Kepala Badan, Kepala Biro, serta para unsur pimpinan di lingkungan UNP.
Dalam sambutannya Rektor UNP Prof.Ganefri, Ph.D menyampaikan "Tantangan yang kita hadapi selalu berubah, tugas dan tanggung jawab terutama Wakil Dekan I Bidang Akademik, Administrasi, dan Kemahasiswaan, harus mampu berinovasi. Kedepan, banyak hal yang akan disederhanakan dalam menetapkan kompetensi sesuai dengan Standar Pendidikan Nasional dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Berbagai perubahan yang terjadi saat ini,menuntut perguruan tinggi untuk selalu berinovasi".
Selanjutnya, "Tantangan saat ini menuntut UNP untuk bekerja lebih lincah karena kondisi yang ada hari, ini kalau kita lengah kita akan tertinggal," pungkas Rektor UNP.
Baca juga: Sertijab Wali Kota Pariaman, Gubernur Berharap Wali Kota dan Wakil Senantiasa Menjaga Kekompakan
Rektor juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pejabat yang baru dilantik dan pejabat lama atas pengabdiannya kepada UNP. Rektor berharap agar pejabat yang dikukuhkan dan dilantik saat ini dapat mengemban tugas jabatan yang saat ini diamanahkan dengan baik serta mampu menjadikan UNP menuju World Class University.
Adapun pejabat yang dikukuhkan dalam pelantikan ini yakni,
1. Dr. Yuni Ahda, S.S M.S Wakil Dekan I Fakultas Matematika dan IPA
2. Dr. Irwan, M.Si Wakil Dekan II Fakultas Matematika dan IPA
Baca juga: Safari Ramadhan di Lima Puluh Kota, Wagub Vasko Ajak Warga Saling Rangkul Membangun Sumbar
3. Dr. Muhammad Anwar, S.Pd., M.T. Wakil Dekan I Fakultas Teknik
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Tingkatkan Keselamatan Angkutan Barang, KAI Divre II Sumbar Bersihkan Jalur Bongkar Klinker di Teluk Bayur
- Tarawih di Masjid Al Muhajirin Tabing, Gubernur Mahyeldi Ingatkan Ramadhan sebagai Sarana Menjadi Insan Bertaqwa
- Kolaborasi PT Semen Padang dan Forum Nagari: Hadirkan Rumah Layak Huni untuk Elmayeni
- KAI Divre II Sumbar Gelar Ramp Check untuk Pastikan Keselamatan dan Kenyamanan Angkutan Lebaran
- KAI Divre II Sumbar Imbau Masyarakat Tidak Ngabuburit di Jalur Kereta Api Demi Keselamatan