Ditanya Soal Pengangguran, Hendri Septa-Hidayat Siapkan 50 Ribu Lapangan Kerja Untuk Gen Z

Sabtu, 26 Oktober 2024, 22:25 WIB | Politik | Kota Padang
Ditanya Soal Pengangguran, Hendri Septa-Hidayat Siapkan 50 Ribu Lapangan Kerja Untuk Gen Z
Paslon nomor 3, Hendri Septa-Hidayat ditanya soal solusi mengatasi pengangguran oleh pasangan Fadly Amran-Maigus Nasir. IST

"Kami akan mengarahkan pelatihan sesuai dengan minat dan passion mereka. Jika mereka tertarik membuka usaha kue, kami akan menyediakan pelatihan khusus di bidang tersebut. Begitu juga jika ada yang ingin membuka barbershop, atau bidang lainnya, akan kita dukung," kata Hidayat.

Program ini diharapkan menjadi langkah konkret yang tak hanya mengurangi pengangguran tetapi juga mendorong kemandirian ekonomi di kalangan generasi muda di Kota Padang. Hendri dan Hidayat optimis bahwa dengan pelatihan yang tepat, generasi muda di Padang bisa lebih siap memasuki dunia kerja dan bahkan membuka usaha sendiri, berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi kota.

Dengan berbagai strategi yang mereka usung, pasangan Hendri Septa-Hidayat menargetkan untuk menciptakan Kota Padang yang lebih sejahtera dan mandiri melalui pemberdayaan generasi muda serta pengurangan angka pengangguran secara berkelanjutan.

Baca juga: Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat

(bi/rel/mel)

Halaman:
1 2
Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: