Novrianto Ucok Terima Anugerah Achievement Motivation Person dari KI Sumbar
BUKITTINGGI, binews.id -- Novrianto, seorang tokoh pers terkemuka di Sumatera Barat, menerima anugerah Achievement Motivation Person (AMP) dari Komisi Informasi (KI) Provinsi Sumbar. Penghargaan tersebut diberikan dalam acara yang berlangsung di Balai Sidang Bung Hatta, Kota Bukittinggi, Rabu (18/12) malam.
Usai menerima penghargaan, Novrianto yang akrab disapa Ucok mengucapkan rasa terima kasihnya kepada KI Sumbar atas apresiasi yang diberikan.
"Terima kasih kepada KI Sumbar yang telah memberikan penghargaan ini kepada saya. Anugerah ini menjadi motivasi untuk terus menggelorakan keterbukaan informasi," ujar Ucok.
Ucok juga mengapresiasi dukungan dari rekan-rekannya, terutama dari Perkumpulan Jurnalis Keterbukaan Informasi Publik (PJKIP).
Baca juga: Lompatan Lebih Jauh, Mal Pelayanan Publik Kota Padang Berpredikat Prima
Ia menegaskan akan terus mendorong transparansi, khususnya dalam penggunaan APBD dan APBN, agar masyarakat dapat memahami pengelolaan anggaran negara secara jelas.
"Kita harus bersama-sama menyiarkan keterbukaan informasi. Pengelolaan keuangan negara harus transparan untuk mencegah korupsi dan memastikan penggunaan yang tepat sasaran," tambahnya.
Ketua KI Provinsi Sumbar, Musfi Yendra, mengungkapkan bahwa anugerah AMP diberikan kepada sepuluh tokoh yang dianggap berkontribusi besar terhadap keterbukaan informasi publik. "Bang Ucok adalah salah satu tokoh yang konsisten mendukung keterbukaan informasi publik," kata Musfi.
Ketua PJKIP Sumbar, Almudazir, turut memberikan apresiasi atas penghargaan yang diterima Ucok. "Penghargaan ini sebenarnya terlambat diberikan. Sejak awal, beliau sudah konsisten mengawal keterbukaan informasi," ujar Almudazir.
Baca juga: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Sumatera Barat Masuk 10 Besar Nasional.
Praktisi Keterbukaan Informasi, H.M. Nurnas, menyebutkan bahwa penghargaan AMP kepada Novrianto sangat tepat, mengingat peran pentingnya dalam menginisiasi terbentuknya KI Sumbar.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Bukittinggi Berpeluang Jadi Daerah Istimewa, Gubernur Sumbar Minta Kajian Mendalam
- Ombudsman RI dan UIN Bukittinggi Tandatangani MoU Perkuat Pengawasan Pelayanan Publik
- Gubernur Mahyeldi Apresiasi Kontribusi Sosial Organisasi Jam Gadang 88
- Wagub Sumbar Vasko Ruseimy: Mari Jadikan Masjid Sebagai Pusat Aktivitas Positif Masyarakat
- Keluarga Alumni SMA 6 Padang (Kasmansix) Gelar Rapat Kerja dan Family Gathering di Bukittinggi
Kadis DPRKPP Retni Humaira Pimpin Apel Pagi Pemkab Solok
Ragam - 27 Januari 2026
PWI--IKWI Sumbar Dilantik 3 Februari, Angkat Isu Kebencanaan
Ragam - 26 Januari 2026



