Gubernur Mahyeldi Buka Gelaran SMAPSIC XX + Jr XVI: Tegaskan Pentingnya Kanalisasi Bakat Pelajar

PADANG, binews.id -- Pemerintah Provinsi Sumatera Barat terus berkomitmen mengkanalisasi potensi dan bakat setiap pelajar untuk diberikan pembinaan, sehingga bisa menjadi modal positif bagi untuk mengarungi masa depan.
Hal itu diungkapkan Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah saat membuka gelaran SMAPSIC XX + Jr XVI di SMA Negeri 1 Padang, Rabu (08/01/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur Mahyeldi mengapresiasi gelaran pembukaan SMAPSIC XX + Jr XVI SMAN 1 Padang, yang menampilkan pertunjukan seni dan budaya yang brilian, serta sarat akan pelajaran hidup. Menurutnya, kegiatan ini perlu terus dilakukan dengan intensitas yang lebih besar oleh seluruh sekolah di Sumbar.
Ia juga menekankan, bahwa Pemprov Sumbar terus menggali dan mengkanalisasi potensi dan bakat yang dimiliki oleh setiap pelajar. Melalui Dinas Pendidikan (Disdik) dan Kepala Sekolah (Kepsek) beserta jajaran. Upaya ini harus terus dilakukan dengan cara memberikan ruang bagi pengembangan bakat-bakat tersebut.
Baca juga: Tahapan Presentasi Monev KI Sumbar Berjalan Sukses
"Ini salah satu cara kita dalam memberikan ruang bagi pelajar untuk menampilkan bakat dan potensi mereka. Bakat ini juga menjadi modal bagi mereka di masa depan dalam menghadapi persaingan. Terlebih dalam gelaran SMAPSIC kali ini, pesertanya juga ada yang dari luar Sumbar. Apresiasi untuk pelajar kita yang menjadi panitia, yang bisa mengundang peserta dari luar provinsi," kata Gubernur lagi.
Namun demikian, Gubernur juga mengingatkan seluruh pihak untuk memberikan pengawasan dalam pelaksanaan kegiatan-kegiatan bersifat seremoni dan pagelaran. Sebab, kegiatan seperti ini juga berpotensi disusupi oleh pihak-pihak yang menyebarluaskan paham-paham amoral dan terlarang, serta tindak pelanggaran terhadap hukum.
"Pengawasan sangat penting dilakukan dalam rangka mengantisipasi agar kegiatan seperti ini tidak disusupi oleh pihak-pihak yang hendak menyebarkan virus LGBT, melakukan tindak penyalahgunaan narkotika, dan lain sebagainya," kata Gubernur mengakhiri.(bi/adpsb/isq)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Dukung Kegiatan Keagamaan, Jupri Tinjau Pembangunan Mushalla di SMPN 17 Padang
- Peduli Dunia Pendidikan, Ketua DPRD Sumbar Serahkan Baju Batik untuk Guru SMA 10 Padang
- Uji Kesiapan Warga, 5 November Pemko Padang Gelar Simulasi Gempa dan Tsunami
- Ketua DPRD Sumbar Serahkan Baju Batik untuk ASN dan Guru Dinas Pendidikan
- PAPTEKINDO Akan Gelar Konvensi ke-12 dan Konferensi Internasional di UNP: Angkat Kolaborasi Pendidikan Vokasi
Tahapan Presentasi Monev KI Sumbar Berjalan Sukses
Kota Padang - 18 Oktober 2025
Kota Tua Padang Disiapkan Jadi Destinasi Wisata Unggulan 2026
Kota Padang - 17 Oktober 2025