Musrenbang Kecamatan Junjung Sirih 2025: Prioritaskan Pembangunan dan Sinergi untuk Kemajuan Daerah

KABUPATEN SOLOK, binews.id -- Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Junjung Sirih Tahun 2025 berlangsung di Kantor Camat Junjung Sirih, Selasa (4/3/2025)
Kegiatan ini dihadiri Wakil Bupati Solok, H. Candra, S.Hi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, Armen Plani, serta sejumlah kepala dinas diantaranya Evia Vivi Fortuna, ST, MM Kadis PU, Teta Midra, S.STP, M.Si Kadis Kominfo, Eva Nasri Staf Ahli, Desmalia Ramadanur -- Kepala Barenlitbang serta Aliber Mulyadi -- kadis PTSP dan Naker, Ahpi Gusta Tusri, S.STP, M.Si Kadis KUKMPP, Syoufitri -- Kepala Dinas Perikanan dan Pangan dan tokoh masyarakat.
Camat Junjung Sirih Neni Amelia mengucapkan terimakasih kepada Bapak Wakil Bupati Solok H. Candra yang telah berkenan datang hadir di sela - sela kesibukannya.
Ia menyampaikan harapan masyarakat pembangunan gedung serbagunan bisa terealisasi, Untuk jalan SMAN 1 akan menjadi perhatian prioritas tahun ini
Baca juga: Kantor Camat Padang Barat Bakal Dilengkapi Lift
"Kami berharap pembangunan gedung serbaguna bisa terealisasi dan tidak terkena efisiensi, karena ini sangat penting bagi masyarakat Junjung Sirih," ujarnya.
Wakil Ketua DPRD Kab Solok Armen Plani selamat kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati Solok yang telah dilantik dan ini merupakan catatan sejarah karena perdana di lantik lansung oleh presiden. Sesuai dengan Inpres No 1 Tahun 2025 pembangunan yang tertunda akan kita lakukan harmonisasi karena efesiensi sudah di atur mana kegiatan yang di potong
"Saya mengimbau kepada Kepala OPD apa yang menjadi prioritas pembangunan Junjung Sirih mohon agar di akomodir karena sangat dibutuhkan masyarakat," kata Armen
Wakil Bupati H.Candra, menyampaikan
Bupati Jon Firman Pandu yang berhalangan hadir dan arahan Bapak Presiden Prabowo Subianto bahwa Dilakukan hilirisasi pemotongan atau efesiensi ini bukan hanya untuk makan siang gratis, dana ini diinvestasikan di Danantara maka di tahun 2027 Indonesia akan surplus.
Pesan Presiden kepada seluruh kepala daerah agar serius mengurus daerah Visi misi pembangunan kita harus All Out untuk melayani masyarakat untuk masyarakat nan madani dan sejahtera
Penulis: Imel
Editor: Imel
Berita Terkait
- Pemerintah Kabupaten Solok Sambut Tim BPK RI untuk Pemeriksaan Laporan Keuangan Daerah
- Pemkab Solok Gelar Forum Konsultasi Publik RKPD 2026, Fokus pada Sektor Unggulan dan Efisiensi Anggaran
- Sekda Medison Ikut Zoom Meeting Bersama Mendagari, Bahas Soal Pelantikan Kepala Daerah
- Ricky Carnova Pimpin Apel Pagi, Sampaikan Kinerja dan Pencapaian Pemkab Solok
- Pemkab Solok Sambut Kedatangan Tim BPK RI Perwakilan Sumbar