110 Atlet Berlaga di Kejurda Tenis Junior Semen Padang 2025, Ajang Pemanasan Menuju Kejurnas

PADANG, binews.id — Sebanyak 110 atlet tenis lapangan junior dari berbagai provinsi di Pulau Sumatera ambil bagian dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) Tenis Lapangan Junior Regional Sumatera 2025 yang digelar PT Semen Padang. Kejuaraan yang merupakan bagian dari rangkaian Tennis Series 2025 ini berlangsung selama tiga hari, dari 18 hingga 20 April 2025, di Lapangan Outdoor PT Semen Padang.
Ajang ini resmi dibuka oleh Ketua Umum Forum Komunikasi Karyawan Semen Padang Group (FKKSPG), Freddo Syukri, yang hadir mewakili Direktur Utama PT Semen Padang, Indrieffouny Indra. Turut hadir dalam seremoni pembukaan, Sekretaris Umum FKKSPG Arfan Asmara Putra dan Ketua Sesi Tenis Lapangan FKKSPG, Dani Darma Putra.
Dalam sambutannya, Freddo menegaskan bahwa Kejurda bukan sekadar agenda tahunan, melainkan wujud nyata komitmen PT Semen Padang dalam membina karakter generasi muda melalui olahraga.
"Kejuaraan ini adalah kontribusi kami untuk pengembangan olahraga daerah sekaligus upaya menjaring bibit unggul yang berpotensi mengharumkan nama Sumatera Barat dan Indonesia, baik di tingkat nasional maupun internasional," ujarnya.
Baca juga: PPLP Sumbar jajal Kejurda KU23 jelang Kejurnas
Ketua Sesi Tenis Lapangan FKKSPG, Dani Darma Putra, turut mengapresiasi semangat para atlet, pelatih, serta orang tua yang memberikan dukungan penuh.
"Kemenangan adalah buah dari kerja keras, dan kekalahan adalah guru terbaik dalam membentuk mental juara. Kami berharap Kejurda ini menjadi ruang belajar yang menyenangkan bagi seluruh peserta," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Kejurda, Ricky Aprinaldo, menyebut peserta datang dari empat provinsi, yakni Sumatera Barat, Sumatera Utara, Riau, dan Bengkulu. Ia menilai kejuaraan ini sebagai ajang pemanasan menjelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Tenis Lapangan yang dijadwalkan pada Desember 2025 mendatang.
"Kejurda ini menjadi titik temu strategis bagi atlet muda, pelatih, dan klub tenis untuk saling mengukur kemampuan, memperluas jaringan, dan memperkuat ekosistem tenis yang kompetitif di Sumatera," kata Ricky.
Baca juga: Kejurnas Silat 2022 Ditutup, Tangan Mas Sumbar Juara Umum
Salah satu official dari Akademik Tennis Nusalima (ATN) Riau, Noviendri, mengatakan pada Kejurda ini, ada empat atlet yang dikirim. Mereka terdiri dari Kelompok Umur 12 tahun dua orang, dan Kelompok Umur 14 tahun dua orang. Pada kejuaraan ini, dia pun menargetkan membawa medali emas pulang ke Riau.
Penulis: Imel
Editor: Imel
Berita Terkait
- Buka Bersama DPD PPSI Padang, Wako Maigus Nasir Sampaikan 2 Progul
- Gubernur Mahyeldi Ajak Insan Olahraga Maksimalkan Event untuk Tingkatkan Daya Saing
- Pasangan Ganda Tenis UNP Raih Runner-Up di Kejuaraan Nasional ATPI 2025
- Hadiri Pelantikan Pengurus Persambi Sumbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan Pentingnya Pembinaan Atlet Usia Muda
- Mini Soccer Kerja Sama Operasi KAI Divre II Sumbar dengan Relone Arena Diresmikan Kadispora Sumbar