Sejumlah PKL Jembatan Siti Nurbaya Menolak Dipindahkan

PADANG, binews.id -- Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di Jembatan Siti Nurbaya Padang menggelar aksi demo menolaknya kebijakan pemerintah yang memindahkan PKL di bawah Jembatan Siti Nurbaya Padang, Senin (07/02/2022).
Salah seorang PKL Memei mengatakan bahwa aksi unjuk rasa yang dilakukan dalam rangka menolak dipindahkan ke bawah jembatan, lantaran merugikan pedagang dan tidak ada jual beli.
"Sudah 15 hari sejak kami (PKL) di pindahkan oleh Satpol PP ke bawah jembatan kami tidak ada jual beli. Dan tidak semua pedagang mendapatkan tempat di bawah," ujarnya.
Pantauan di lapangan, aksi unjuk rasa dilakukan sejumlah PKL di atas Jembatan Siti Nurbaya tempat biasa mereka berjualan, sekitar pukul 14.30 WIB. Hingga berita ini di turunkan, sejumlah pedagang masih melakukan unjuk rasa. (*/bi)
Baca juga: Ermaneli Gantikan Nofrizon di DPRD Sumbar, Ketua DPRD Supardi: Selamat Bertugas
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Puting Beliung Landa Kampung Lapai, Wako Fadly Amran: Kami Hadir untuk Warga
- Perkembangan Situasi dan Penanganan Bencana Tanggal 12 April 2025, Sumbar Bagaiamana?
- Gubernur Mahyeldi Sampaikan Duka Cita atas Musibah yang Menimpa 16 orang Pengunjung Pantai Tiku
- KA B26 KA Minangkabau Ekspres Tertemper Minibus di KM 24+4/5 Antara Stasiun Tabing -- Duku
- Marapi Erupsi, Gubernur Mahyeldi Imbau Warga dan Pemudik Waspada