Semen Padang Kerja Sama dengan Polda, Gelar Vaksin Booster untuk Karyawan dan Keluarga

Diikuti Masyarakat Umum
Kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan PT Semen Padang bekerja sama dengan Polda Sumbar itu ternyata juga diikuti masyarakat umum. Mereka mendatangi tempat pelaksanaan vaksinasi booster di GSG PT Semen Padang.
"Masyarakat umum yang datang ke GSG untuk mengikuti vaksinasi booster ikut dilayani," terang Nur Anita Rahmawati.
Baca juga: Kapolda Sumbar Pimpin Sertijab Tiga Pejabat Utama dan Tujuh Kapolres di Jajaran Polda Sumbar
Salah seorang masyarakat umum yang ikut vaksin booster di GSG PT Semen Padang bernama Seprianto, mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang yang telah memberikan kesempatan kepada masyarakat umum untuk ikut vaksin booster.
"Alhamdulillah, masyarakat seperti saya ini yang bukan karyawan dan bukan pula keluarga dari karyawan Semen Padang Group juga bisa ikut vaksin. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang," katanya.
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes. Pol. Satake Bayu mengapresiasi PT Semen Padang yang telah bekerjasama dengan Polda Sumbar dalam mendukung program pemerintah. Apalagi, PT Semen Padang sedari awal juga konsisten menggelar program vaksinasi, mulai dari vaksin pertama hingga vaksin ketiga atau booster.
"Untuk itu, Polda Sumbar sangat berterima kasih kepada PT Semen Padang yang telah bekerjasama dengan Polda melaksanakan vaksinasi booster. Apalagi vaksin booster yang digelar PT Semen Padang tidak hanya untuk karyawan dan keluarganya, tapi juga untuk masyarakat umum," katanya. (*/Mel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Menuju Kota Sehat Terbaik di Indonesia, Padang Perkuat Kawasan Tanpa Rokok
- Sidak RSUD dr.Rasidin Padang, Ombudsman Apresiasi Layanan RSUD dr. Rasidin
- Progul Dokter Warga Mulai Layani Masyarakat Kota Padang
- SPH Jadi Rumah Sakit Pertama di Sumbar Penerima Bintang Tiga dari BPJS Kesehatan
- Jaga Kesehatan Pegawai, KAI Divre II Sumbar Gelar Medical Check Up