Semen Padang Hadirkan para Pemred Media pada SParing On Journalism
PADANG, binews.id -- PT. Semen Padang menggelar Semen Padang Sharing On Journalism (SParing) di Padang, Kamis (29/9/2022), dengan menghadirkan para Pemimpin Redaksi media cetak, elektronik, dan online di Sumbar. SParing kali ini mendatangkan Pemimpin Redaksi Suara.com Suwarjono sebagai narasumber.
Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang, Oktoweri, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan hubungan baik media dengan PT. Semen Padang selama ini.
Media, kata Oktoweri, telah berkontribusi membentuk citra yang baik dengan pemberitaan-pemberitaan positif PT Semen Padang. "Melalui rekan-rekan media, reputasi perusahaan terbangun dukungan dan jaringan bagi perusahaan juga terbangun," katanya.
Oktoweri melanjutkan, SParing digelar dalam rangka menjaga kedekatan dan hubungan baik.
Baca juga: Gubernur Sumbar akan Membuka Acara IMLF-3 di Auditorium Gubernuran
"PT Semen Padang menyelenggarakan pertemuan rutin salah satunya kegiatan workshop ini atau Sparing on Journalism ke- 2," ujarnya pada acara yang juga dihadiri Komisaris PT Semen Padang, Khairul Jasmi.
Ia menyebutkan, SParing ini merupakan kegiatan rutin diselenggarakan. Tujuan dari SParing ini adalah bagaimana pengelolaan dan pengembangan media online, agar rekan-rekan media dapat memperkuat sisi digital media online maupun media sosial.
"Ini merupakan salah satu kontribusi Semen Padang dalam membantu pengembangan bisnis media dan memberikan insight terkait ekosistem digital yang dapat memperkuat bisnis media dalam konteks kekinian,."kata Oktoweri.
" Selamat mengikuti Workshop semoga ilmu yang diperoleh hari ini dapat bermanfaat dan semoga kerjasama antara Semen Padang dan rekan-rekan media tetap terjalin dengan baik,"ujarnya.
Kepala Unit Humas dan Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati mengatakan, membangun reputasi di era digital saat ini merupakan tantangan yang harus dihadapi.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wawako Maigus Nasir Tekankan Pentingnya Penguatan Agama dan Budaya
- Mahyeldi Tegaskan Jembatan KA Lembah Anai Tetap Dipertahankan, Fokus Reaktivasi dan Pelestarian
- UNP Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97 dengan Semangat Pemuda Bergerak, Indonesia Bersatu
- Alek Nagari Berok Nipah, Menuju Integrasi Masyarakat Multikultural
- Serahkan 10 Bentor, Evi Yandri Dorong Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat



