Kapolda Sumbar Pimpin Sertijab Dirreskrimsus, Kapolres Padang Pariaman dan Kapolres Tanah Datar

PADANG, binews.id -- Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Pejabat Utama dan Kapolres di lingkungan Polda Sumbar, Rabu (12/4) di ruang Jenderal Hoegeng.
Upacara sertijab tersebut dilaksanakan sesuai dengan Surat Telegram Kapolri, Nomor: ST/715/III/KEP./2023 tanggal 27 Maret 2023 yang ditandatangani Wakapolri Komjen Pol Dr. Gatot Eddy Pramono.
Pejabat dan Kapolres yang diserahterimakan adalah Dirreskrimsus dari Kombes Pol Adip Rojikan, S.Ik kepada AKBP Alfian Nurnas, S.Ik yang sebelumnya Wadirreskrimsus Polda Sumbar. Sementara Kombes Pol Adip Rojikan akan melaksanakan tugas sebagai Dirreskrimum Polda Kepri.
Kemudian, jabatan Kapolres Padang Pariaman dari AKBP M. Qori Oktohandoko, S.Ik diserahkan kepada AKBP Bagus Ikhwan Christian, S.Ik.
Baca juga: Angkutan Lebaran Belum Usai, KAI Divre II Sumbar Sudah Layani Lebih dari 100 Ribu Penumpang
AKBP Bagus sebelumnya menjabat Kasubdit Gakkum Ditpolairud Polda Sumbar, sedang AKBP M. Qori Oktohandoko selanjutnya menjabat Wadirreskrimum Polda Sumbar.
Jabatan Kapolres Tanah Datar dari AKBP Ruly Indra Wijayanto, S.Ik diserahkan kepada AKBP Derry Indra, S.Ik yang sebelumnya Kasubbid Paminal Bidpropam Polda Sumbar. Untuk AKBP Ruly menjabat Wakapolresta Padang.
Upacara sertijab ini dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Sumbar dan para Pamen Polda Sumbar.
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, S.Ik mengatakan, sertijab pejabat dan Kaplres dilingkungan Polda Sumbar merupakan suatu hal yang biasa, merupakan penyegaran dalam sebuah organisasi.
Baca juga: Kereta Pariaman Ekspres, Transportasi Favorit Wisatawan Menuju Pantai di Sumbar
"Mutasi jabatan ini adalah suatu penghargaan dari pimpinan. Hal ini dalam rangka peningkatan kinerja organisasi dan karir," ujarnya. (bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
- Wakil Walikota Maigus Nasir Sambangi Rumah Nur Rezkia Fahira Penderita Kanker
- Karya Anak Bangsa! PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
- Nevi Zuairina: Halal Bihalal Bukan Sekadar Tradisi, Tapi Penguat Ukhuwah dan Soliditas Perjuangan
- Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan