Wakil Ketua DPRD Sumbar Evi Yandri Jemput Aspirasi dan Serahkan Bantuan di Koto Tangah

PADANG, binews.id -- Wakil Ketua DPRD Sumbar, Evi Yandri Rajo Budiman temui masyarakat Batipuh Panjang, Koto Tangah, Padang, Sabtu sore (22/2/2025). Ia menjemput aspirasi masyarakat tersebut dalam rangka kegiatan masa reses perseorangan. Bukan hanya menjemput aspirasi, Evi Yandri juga memberikan bantuan dana untuk dua mushola sekitarnya.
"Jadi ada aspirasi yang memang harus diusulkan dulu untuk didanai dalam program APBD. Ada yang butuh waktu untuk direalisasikan. Tapi ada juga yang bisa saya bantu wujudkan langsung dari dana pribadi," ujarnya pada masyarakat.
Para warga bersorak riang ketika Evi Yandri mengatakan akan langsung memberikan bantuan dana agar kebutuhan mushola untuk ibadah ramadhan bisa segera dibeli. Mereka juga menyampaikan terima kasih setelah uang itu diserahkan pada warga langsung saat pertemuan masih berlangsung.
Aspirasi lain yang juga mendapatkan bantuan dari Evi Yandri secara pribadi yakni permintaan para kaum ibu yang akan menjalankan ibadah 40 hari menginap di mushola. Mereka meminta bantuan beras. Evi Yandri mengatakan beras yang diminta akan langsung diantarkan staf esok hari.
Pada masyarakat Evi Yandri mengatakan untuk sejumlah aspirasi lain memang perlu waktu untuk mewujudkannya. Namun itu bukan akan menjadi sekedar janji. Melainkan akan ia perjuangkan.
"Silakan catat nomor telepon staf-staf yang akan membantu menindaklanjuti realisasi aspirasi itu. Saya sengaja membentuk tim untuk menindaklanjuti aspirasi masyarakat. Ada beberapa orang staf yang dibagi untuk beberapa bidang, ada yang khusus untuk infrastruktur, pelatihan, kepemudaan olahraga dan hibah. Karena kadang sebagai dewan saya sibuk, jadi takut lupa. Nanti dikira sekedar janji palsu. Makanya saya bentuk staf untuk membantu memudahkan tindak lanjut," kata Evi.
Saat pertemuan itu, memang beragam aspirasi disampaikan masyarakat. Ada yang meminta agar jalan di area rumah mereka diperbaiki karena kondisinya sudah banyak berlobang. Evi meminta staf untuk mencatat aspirasi dan meninjau jalan nantinya
Selain itu, Ketua RW 03 Batipuh Panjang, Supirman meminta agar Evi Yandri membantu warga di sana agar bisa mendapatkan aliran air PDAM.
Baca juga: Evi Yandri Hadiri Peresmian Gedung Baru Panti Sosial Orang Dalam Gangguan Jiwa
"Dulu sudah pernah disurvei pihak PDAM. Tapi tidak ada kelanjutan. Padahal pipa besar melewati area ini. Tapi kabarnya belum ada pipa jaringan untuk distribusi air ke area perumahan," kata Supirman.
Penulis: BiNews
Editor: Imel
Berita Terkait
- Gubernur Mahyeldi Ajak Warga Pasaman Sukseskan PSU: Jangan Golput dan Jaga Netralitas
- Rahmat Saleh Sambangi KPU Sumbar, Bahas Masalah PSU di Pasaman
- DPRD Sumatera Barat Gelar Rapat Paripurna Penetapan Ranwal RPJMD 2025--2029 dan Pengumuman Pimpinan Pansus LKPJ 2024
- Komisi Informasi Sumbar Dorong Gubernur Terbitkan Pergub Keterbukaan Informasi
- Pemko Padang Ajukan 3 Ranperda ke DPRD Guna Dorong Kemajuan Birokrasi dan Optimalisasi PAD