Update Covid-19 di Kabupaten Solok, Bertambah 1 Kasus Baru

AROSUKA, binews.id - Penyebaran virus corona di Kabupaten Solok masih terus terjadi. Namun pergerakannya mulai melandai dalam pekan ini.
Berdasarkan data yang dirilis dari Dinas Kesehatan melalui Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Syofiar Syam pada Rabu (7/10), kasus konfirmasi hanya bertambah 1 orang. Yang bersangkutan warga Nagari Selayo Kecamatan Kubung yang bekerja sebagai karyawan di Bank Nagari Solok dan memiliki kontak erat dengan kasus konfirmasi.
Dengan bertambahnya 1 kasus baru, total warga di Kabupaten Solok yang konfirmasi Covid-19 menjadi 157 orang. Dari jumlah tersebut, 39 orang menjalani karantina mandiri, 9 orang dirawat, 5 orang meninggal dunia dan 104 orang sembuh.
Sementara kasus suspek dirawat bertambah 1 orang, yakni warga Nagari Koto Baru Kecamatan Kubung yang sebelumnya merupakan pasien suspek yang dirawat di Ruang Isolasi RSUD Arosuka. Dan kasus sembuh juga bertambah 1 orang yakni warga Nagari Aripan Kecamatan X Koto Singkarak.
Baca juga: Tiang Listrik di Halaman Kantor Bupati Solok Dipasang Asal-asalan, Perlu Perhatian Serius
Dilihat dari sebaran wilayahnya, kasus terbanyak berada di Kecamatan Kubung dengan total kasus 86 orang, jumlah kesembuhan 66 orang, 16 orang menjalani karantina mandiri, 3 orang dirawat dan 1 orang meninggal dunia. Kemudian Kecamatan Gunung Talang dengan total kasus 21 orang, jumlah kesembuhan 13 orang, 7 orang karantina mandiri dan 1 dirawat. Selanjutnya Kecamatan X Koto Singkarak dengan total kasus 20 orang, jumlah kesembuhan 14 orang, dan 6 orang masih menjalani karantina mandiri.
Dan beberapa Kecamatan lainnya yang memiliki kasus namun angka penyebarannya tidak tinggi. Seperti Kecamatan X Koto Diatas memiliki 7 kasus, Kecamatan Pantai Cermin 5 kasus, Kecamatan Lembah Gumanti 5 kasus, Kecamatan Junjung Sirih 4 kasus, Kecamatan Hiliran Gumanti 3 kasus, Kecamatan Bukit Sundi 2 kasus, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi 2 kasus, Kecamatan Payung Sekaki dan Kecamatan Lembang Jaya masing-masing memiliki 1 kasus.
Hingga saat ini pemeriksaan spesimen sudah dilakukan sebanyak 4.047 orang. Dan pemda setempat juga terus menghimbau agar masyarakat tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. (Mak Itam)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Bupati Solok Hadiri Kick Off Meeting Pembahasan Universal Coverage Jamsostek Bersama BPJS Ketenagakerjaan
- Wakil Bupati Solok H. Candra Bahas Persiapan Program Susu Gratis Untuk Anak Sekolah Kabupaten Solok
- DPRD Sumbar Siap Penuhi Kebutuhan RSUD M Natsir
- Sekda Solok Tinjau RSUD Arosuka: Dorong Peningkatan Pelayanan dan Fasilitas
- Kabupaten Solok Berhasil Pertahankan Juara Umum Pada Jambore Kader PKK Berprestasi Tingkat Sumbar ke XXI