Lima Pasien Covid-19 di Sumbar Meninggal Dunia, Ini Total dan Sebarannya

Senin, 26 Oktober 2020, 13:56 WIB | Kesehatan | Provinsi Sumatera Barat
Lima Pasien Covid-19 di Sumbar Meninggal Dunia, Ini Total dan Sebarannya
Lima Pasien Covid-19 di Sumbar Meninggal Dunia, Ini Total dan Sebarannya

PADANG, binews.id —Pasien Covid-19 meninggal dunia di Sumbar Kembali terjadi penambahan. Dari laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar pada Minggu (25/10/2020), ada lima pasien Covid-19 meninggal dunia.

Dimana dari lima pasien yang meninggal itu, tiga dari Kota Padang, satu dari Pasaman Barat, dan satu dari Kabupaten Agam.

Dikatatakan Juru BicaraGugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, penambahan pasien meninggal ini terangkum dalam hasil uji labor yang dilakukan dua labor di Sumbar, Labor Fakultas Kedokteran Unand dan Labor Veterinir Baso Agam dari 4.295 sampel yang diuji.

Baca juga: Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat

"Labor Fakultas Kedokteran Unand 4.119 sample, Labor Veteriner Baso Kab Agam 176 sample, dimana terkonfirmasi tambahan 359 orang warga Sumbar positif terinfeksi Covid-19, kesembuhan pasien Covid-19 bertambah 171 orang dan meninggal dunia bertambah 5 orang, dengan total 235 orang," katanya.


Lanjut Jasman, tetaplah jaga kesehatan dan marilah konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah."Semoga wabah pandemi covid-19 segera berakhir. Aamiin," ujarnya. (*)

Baca juga: Kapolda Sumbar Apresiasi Polres dan Polsek Aktif dalam Subuh Mubarakah

Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: