Eka Hariani Sandra Ajak Masyarakat Pasaman untuk Sukseskan Vaksinasi
PASAMAN, binews.id -- Anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Eka Hariani Sandra, mengajak masyarakat Pasaman untuk proaktif dalam program vaksinasi Covid-19.
"Vaksinasi amatlah penting untuk membentuk kekebalan komunitas atau herd immunity, sehingga virus corona dapat dihadang di negeri ini, khususnya Kabupaten Pasaman," ujarnya, Selasa (7/12/2021).
Ia juga mengatakan, agar kehidupan terbebas dari Covid-19 dan kembali beraktivitas seperti dulu di dapatkan bila jumlah vaksinasi telah mencapai target herd immunity.
Eka juga mengapresiasi upaya kolaborasi dan sinergi antara TNI/Polri dan Pemerintah Kabupaten Pasaman serta komponen masyarakat, dalam rangka percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat Pasaman.
Baca juga: Pulang Ibadah Haji? Waspadai Demam, Batuk, dan Risiko COVID-19!
Terakhir Ia mengimbau dan mendorong semua pihak, elemen masyarakat untuk terlibat mensosialisasikan vaksinasi kepada masyarakat. "Ayo bersama-sama, sehingga rakyat ini benar-benar bisa sadar akan pentingnya vaksinasi ini," tutupnya. (*/mel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Dianggarkan Rp5 Miliar di DAU, di Tanjung Medan akan Segera Didirikan Puskesmas
- KPU Pasaman: Hari Kedua, Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Welly Suheri-Anggit Kurniawan Berjalan Lancar
- Pemerintah Kabupaten Pasaman Terus Tekan Angka Stunting
- Bupati Pasaman Sabar AS lantik Pejabat Administrator, Pengawas dan Kepala UPT Puskesmas
- Polres Pasaman Peduli, Gelar Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah





