TMMD Ke-116 Bakal Dibuka Kembali, Diprogram untuk Pembangunan Unit Rumah Dusun Berkat Mentawai

MENTAWAI, binews.id -- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 Tahun anggaran 2023 bakal di buka kembali. Diprogramkan untuk pembangunan beberapa Unit rumah warga yang akan direncanakan di Dusun Berkat, Desa Tuapejat, kecamatan Sipora Utara.
Kodim 0319 Mentawai, diwakili Babinsa Koramil 03 Sipora Serka Dendi dan Serda Chairul, camat Sipora Utara beserta jajarannya melakukan Survei lokasi
Babinsa Serka Dendi mengatakan, Kegiatan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) adalah sebagai wujud dari kemanunggalan TNI dan Rakyat dalam bentuk operasi bhakti yang dilaksanakan bersama-sama seluruh komponen masyarakat termasuk Pemerintah Daerah.
"saat ini kita telah melaksanakan survei lokasi kegiatan pembangunan rumah untuk program TMMD tahun ini yang diarahkan di Dusun Berkat," sebut Serka Dendi saat di hubungi wartawan, Senin (20/02/2023).
Baca juga: Jajaran Polda Sumbar dan TNI Polri Buka Bersama Awak media, DPW Ratu Prabu Serta Anak Yatim
Survei lokasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa lokasi pembangunan rumah agar saat pelaksanaan pembangunan tidak ada lagi kendala.
"Kita berharap dengan adanya pembangunan rumah untuk warga Dusun Berkat, warga merasa aman dan nyaman karena memiliki rumah layak huni," ucapnya.
Akhir penjelasannya, Serka Dendi berharap dengan kegiatan TMMD ini bukan hanya semata-mata membangun rumah warga saja, tetapi juga ada kegiatan non fisik, seperti masalah sosialisasi terorisme, radikalisme, narkoba dan segala macamnya.
"Mudah-mudahan itu bisa menjadi semacam vitamin baru buat masyarakat. Kita tahu bahwa negara kita ini adalah negara besar, pemahaman masyarakat itu sampai tingkat wilayah dan tingkat daerah terpencil itu tidak semuanya bisa diberikan, mungkin dengan kegiatan seperti ini mereka tadinya tidak tahu bisa menjadi tahu. Kedepannya tentu apabila diimplementasikan tentang hal-hal seperti itu mana-mana yang bisa dipergunakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ungkapnya.
Baca juga: Polda Sumbar Gelar Berbagi Takjil Bersama Polri dan Media, Wujud Kepedulian untuk Masyarakat
"Kita harapkan masyarakat dalam kegiatan ini bisa memberikan suatu nilai tambah buat masyarakat itu sendiri dan Semoga pembangunan rumah akan segera ditindaklanjuti dan akan segera ada. (bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- 15 Tahun Menanti, Suarti Akhirnya Bisa Mudik ke Padang Berkat PT Semen Padang
- Kota Padang dan Mentawai Kuatkan Kerja Sama Lewat Penandatanganan PKS untuk 4 Bidang
- Bawaslu Gelar Pelatihan Pengelolaan Keuangan Bagi Sekretariat Panwascam Se-Kepulauan Mentawai
- Kajati Sumbar dan Sekda Kepulauan Mentawai Pimpin Gerakan Menanam Satu Hektare Cabai
- Rakorsus Bersama PJ Bupati Mentawai, Gubernur Mahyeldi Tegaskan Pengentasan Daerah Tertinggal
Polres dan Dinas Pertanian Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Kab. Mentawai - 03 November 2024
Audy Joinaldy Tekankan Kesiapan Menghadapi Tantangan Zaman
Kab. Mentawai - 13 Oktober 2024