Hadiri HUT Kota Padang, Gubernur Mahyeldi Mengajak Seluruh Pihak Berbenah

PADANG, binews.id -- Hadiri Sidang Paripurna Istimewa dalam rangka HUT Kota Padang ke-354, Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah mengajak seluruh pihak untuk kembali mengenang dan mengevaluasi apa yang telah diperbuat untuk kota tercinta ini. Jika ada yang kurang segera perbaiki, sebaliknya jika telah baik mari dijaga bersama.
"Kita mesti ingat kembali, tujuan dibentuknya kota ini. Lihat dan evaluasi apa yang sudah tercapai dan apa yang belum," ajak Mahyeldi saat memberikan sambutan di Ruang Sidang Utama DPRD Kota Padang, Senin, (7/8/2023).
Menurutnya, keberhasilan sebuah pemerintahan baik itu di tingkat kota maupun provinsi tidak bisa dipisahkan dari dukungan masyarakatnya. Lebih rinci itu digambarkannya dari bagaimana hubungan antara Pemerintah dengan DPRD sebagai reprsentasi dari masyarakat, keduanya menurut Mahyeldi harus harmonis.
"Kolaborasi antar keduanya penting, untuk percepatan pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Gubernur Mahyeldi.
Baca juga: Musfi Yendra Minta Gubernur Hadirkan KI Sumbar di Rakor Kepala Daerah
Sebagai Ibu Kota dari Prov. Sumbar, Gubernur Mahyeldi menginginkan Kota Padang bisa menjadi kota maju, kota beradap dan madani. ia menilai itu sangat bisa dan mungkin diwujudkan mengingat disana adalah pusat peradapan dari masyarakat intelektual Sumbar.
Ia menambahakan, dari sisi geografis Kota Padang merupakan kota terbesar di pantai barat pulau sumatera sekaligus ibu kota dari Prov. Sumbar. Padang merupakan pintu gerbang barat Indonesia dari Samudra Hindia.
"Kita harus memandang kedepan, bergerak dan terus maju. Kota Padang harus lebih maju dari daerah lainnya di Sumbar. Padang adalah Ibu Kota banyak potensi yang bisa dimaksimalkan," tukuk Mahyeldi.
Mahyeldi tidak memungkiri, ada keterbatasan anggaran yang membatasi gerak Ibu Kota Sumbar ini dalam melangkah. Menyikapi itu, Gubernur Mahyeldi mengajak untuk berkolaborasi tidak hanya dengan sesama pemerintah tapi juga dengan sektor swasta.
Baca juga: Gubernur Mahyeldi dan Wagub Vasko Bahas Efisiensi Anggaran dalam Rapat bersama TAPD Sumbar
Harus ada terobosan, kreatif dalam mencari sumber alternatif pembiayaan
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Tahun Ke-9 Gerakan Masjid Bersih Digelar di Padang, Bersama Marbot dan 200 Ibu Siapkan Masjid Lebih Bersih dan Higienis Jelang Ramadan
- Tanam 205 Pohon Sengon di Bekas Tambang, PT Semen Padang Implementasikan Ekonomi Hijau untuk Dukung Asta Cita Pemerintah RI
- Dekranasda Kota Padang Tampilkan Produk Unggulan di INACRAFT 2025
- Puluhan Warga Ikut Sosialisasi, PT Semen Padang Dorong Gaya Hidup Sehat
- Pj Wako Padang Tekankan Ketakwaan dan Profesionalitas ASN
Wabup Candra Buka Musda DPD KNPI Kabupaten Solok ke XIV Tahun 2025
Gaya Hidup - 26 Februari 2025
Dekranasda Kota Padang Tampilkan Produk Unggulan di INACRAFT 2025
Gaya Hidup - 07 Februari 2025