Capt Epyardi Asda dan Kapolres Solok AKBP Muari Tanam Ribuan Pohon

KABUPATEN SOLOK, binews.id -- Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda Dt Sutan Majo Lelo, M.Mar bersama Kapolres Solok AKBP Muari, S.I.K, MM, MH ikut lakukan penanaman pohon serentak oleh Polri, Rabu (23/8/ 2023) di Mapolres Solok, Arosuka.
Tampak hadir Forkopimda, Ketua TP-PKK Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, Jajaran Polri yang berdinas di Mapolres Solok. Dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI dan juga mempersiapkan HUT ke-75 Polwan.
Kapolres Solok AKBP Muari, S.I.K, MM, MH mengatakan Di Polres Solok, Polri ikut menanam 1000 pohon dengan rincian 200 pohon ditanam di Polres dan 800 pohon lagi ditanam di setiap Polsek di wilayah hukum Polres Solok
AKBP Muari, katakan untuk Polri seluruh Indonesia, ada 78 ribu pohon serentak ditanam oleh personel Polri, mulai dari tingkat Mabes Polri hingga polda, polres, dan polsek jajaran seluruh Indonesia.
Baca juga: Serahkan Dana Operasional, Wako Fadly Amran: Perlu Kolaborasi Semua Pihak Wujudkan Visi Pemko
"Kegiatan penghijauan hari ini secara serentak dilaksanakan di seluruh polda sampai tingkat polres dan polsek ini. Dan target kita di Solok 1.000 pohon," paparnya.
Sambutan Bupati H. Epyardi Asda, di kesempatan itu mengatakan sebagai Kepala Daerah kami sangat Mengapresiasi program ini, Hal ini patut dilakukan dengan harapan mendorong masyarakat agar memiliki kepedulian yang sama terhadap lingkungan.
Kata Bupati Mudah-mudahan dengan kegiatan ini dapat mendorong masyarakat juga mempunyai kepedulian yang sama terhadap lingkungan kita, sehingga alam bisa terjaga. Dan mudah-mudahan dapat mencegah perubahan iklim, bencana dan sebagainya.
"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bisa melakukan kegiatan yang sama, dengan melakukan penanaman pohon untuk menghijaukan kembali lingkungan sekitar," tutup Bupati. (Mak Itam)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Ketua Komisi IV DPRD Sumbar: Jalan Alahan Panjang Bayang Ditarget Tuntas 2025
- Tiang Listrik di Halaman Kantor Bupati Solok Dipasang Asal-asalan, Perlu Perhatian Serius
- Rumah Dinas Ketua DPRD Kabupaten Solok Tak Terurus, Biaya Kebersihan Hanya Andalkan Gotong Royong
- Wakil Bupati Solok Pimpin Safari Ramadhan di Masjid Raya Babussalam, Salurkan Bantuan Rp 25 Juta
- Wakil Bupati Solok H. Candra dan Tim Safari Ramadhan Kunjungi Masjid Babussalam Ulu Lolo, Berikan Bantuan Rp 25 Juta