Nasrul Abit : Pembangunan Infrastruktur Daerah Terpencil Penting Majukan Daerah

Kamis, 02 Juli 2020, 17:52 WIB | Ekonomi | Kab. Pasaman
Nasrul Abit : Pembangunan Infrastruktur Daerah Terpencil Penting Majukan Daerah
Nasrul Abit : Pembangunan Infrastruktur Daerah Terpencil Penting Majukan Daerah

PASAMAN, binews.id -- Wakil Gubernur Sumatera Barat, Nasrul Abit peduli terhadap masyarakat, ditengah Pandemi Virus Corona (Covid-19). Ia ingin secara langsung berkunjung ke daerah terpencil di Kabupaten Pasaman melihat kondisi infrastruktur bahagian penting dalam memajukan daerah setempat.

Selama tiga hari di Pasaman, Wagub Sumbar akan meninjau sejumlah lokasi pembangunan infrastruktur jalan, jaringan informasi dan pengairan serta pertemuan dengan masyarakat.

Baca juga: Wagub Vasko Ruseimy: Nagari Menjadi Basis Kemajuan Sumbar

"Kita mengunjungi ke daerah terpencil ini, untuk bisa langsung melihat secara nyata progres pembangunan yang sudah dilakukan, termasuk menyerap langsung aspirasi masyarakat setempat. Jangan hanya kita mendapatkan laporan saja, tapi harus cek lihat langsung kelapangan," kata Wagub Sumbar.

Infrastruktur, jaringan internet, kesehatan dan pendidikan yang masih menjadi persoalan daerah terpencil akan dijadikan perhatian yang tak boleh dipisahkan.

Baca juga: Wagub Sumbar Dorong Penerapan Energi Terbarukan dan Sistem Pertanian Berkelanjutan

"Semua kendala ini harus bisa kita atasi bersama, sesuai kewenangan masing-masing. Baik Provinsi maupun Kabupaten dan Kota," ucapnya.

Pada hari pertama Kunjungan kerja (kunker) ke Pasaman tersebut, Tim Pemerintah Provinsi Sumatera Barat bersama Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit Tinjau Ruas Jalan di Padang Sawah - Kumpulan dan meninjau lokasi Batang Masang, Nagari Limo Koto, Kecamatan Bonjol

Baca juga: 5 Langkah Strategis Wagub Vasko Ruseimy Dongkrak Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Dari lokasi Wagub selanjutnya menuju Jorong Rumbai, Nagari Muara Tais dan dilanjutkan pertemuan dengan masyarakat di los pasar Rumbai hingga malam ini.

Nasrul Abit menerangkan, ditengah segala keterbatasan anggaran, Pemprov terus berupaya mengalokasikan anggaran untuk penanganan ruas jalan yang menjadi kewenangan Provinsi Sumbar, salah satunya infrastruktur jalan.

Halaman:
Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: Imel

Bagikan: