UNP Gandeng Royal University of Agriculture Phnom Penh untuk Pengembangan Program Studi Pertanian

PADANG, binews.id -- Langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan di bidang pertanian telah diambil oleh Universitas Negeri Padang (UNP).
Dalam upaya memperluas jangkauan dan pengembangan tiga Program Studi di bawah naungan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) di Kampus Sijunjung, UNP telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Royal University of Agriculture Phnom Penh, Kamboja.
Penandatanganan MoU ini berlangsung pada Kamis (21/3) di Ruang Pertemuan Kedutaan Besar RI di Phnom Penh, Kamboja. Turut hadir dalam acara tersebut adalah Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D, didampingi oleh sejumlah Dekan dan tokoh penting lainnya dari UNP, serta empat Guru Besar.
Dalam keterangannya, Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D menyatakan, "Salah satu agenda penting dari kunjungan delegasi UNP ke Kamboja adalah penandatanganan MoU dengan Royal Agriculture University Phnom Penh. Kami memiliki tiga program studi di bidang pertanian di Kampus UNP Sijunjung, dan kami berharap kerjasama ini akan membawa proses menuju status World Class University ke semua program studi kami."
Baca juga: Wakil Gubernur Vasko Ruseimy Terpilih Aklamasi Pimpin IPSI Sumbar, Selangkah lagi Pimpin KONI Sumbar
Tidak hanya UNP, institusi pendidikan lainnya dari Indonesia juga turut serta dalam penandatanganan MoU ini. Salah satunya adalah IPB University Bogor, yang diwakili langsung oleh Rektornya, Prof. Dr. Arif Satria, M.Si.
Kerjasama antara UNP dan Royal University of Agriculture Phnom Penh diharapkan akan membuka peluang baru dalam pengembangan kurikulum, pertukaran mahasiswa dan dosen, serta kolaborasi riset di bidang pertanian antara kedua negara. Dengan adanya sinergi ini, diharapkan UNP dan program studi pertaniannya dapat semakin mengukir prestasi di tingkat global. (bi/rel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wakil Wali Kota Maigus Nasir Ajak Guru di Kota Padang Lebih Inovatif
- Pemko Padang Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perguruan Tinggi Irlandia
- Wako Fadly Amran Sepakat Selesaikan Persoalan Anak Keponakan dengan Restorative Justice
- Program LKS dan Seragam Sekolah Gratis Kota Padang Segera Direalisasikan
- Walikota Fadly Amran Bersama Ketua TP PKK Dian Puspita Silaturahmi dengan PAUD Se Kota Padang