UNP Tingkatkan Kompetensi Tenaga Kependidikan Melalui Pelatihan Service Excellent

Peserta diberikan berbagai latihan praktis dan simulasi untuk memahami pentingnya empati, komunikasi yang baik, serta sikap melayani dengan tulus. Para peserta mengaku mendapatkan pengalaman yang sangat berharga dari sesi ini.
"Pelatihan ini membantu saya memahami pentingnya energi positif dalam bekerja, terutama dalam memberikan pelayanan kepada pimpinan dan sivitas akademika," ujar salah satu peserta.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kualitas pelayanan tenaga kependidikan, tetapi juga membangun semangat baru di lingkungan kerja. Pelatihan ini menjadi langkah nyata UNP dalam mendukung pengembangan SDM yang berkualitas dan berdaya saing tinggi.
Baca juga: UNP Gelar Sosialisasi SNPMB 2025, Dihadiri Lebih dari 2.000 Siswa SMA dan SMK di Kota Padang
Melalui program-program seperti ini, UNP menunjukkan komitmennya untuk terus berinovasi dalam menciptakan lingkungan kerja yang produktif, penuh semangat, dan mendukung visi universitas sebagai perguruan tinggi unggul dan berkelas dunia. (bi/rel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wakil Wali Kota Maigus Nasir Ajak Guru di Kota Padang Lebih Inovatif
- Pemko Padang Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perguruan Tinggi Irlandia
- Wako Fadly Amran Sepakat Selesaikan Persoalan Anak Keponakan dengan Restorative Justice
- Program LKS dan Seragam Sekolah Gratis Kota Padang Segera Direalisasikan
- Walikota Fadly Amran Bersama Ketua TP PKK Dian Puspita Silaturahmi dengan PAUD Se Kota Padang