Wawako Allex Saputra Pimpin Aksi Normalisasi Drainase di Kawasan Pasar Pusat

Jumat, 14 Maret 2025, 09:34 WIB | Ragam | Kota Padang Panjang
Wawako Allex Saputra Pimpin Aksi Normalisasi Drainase di Kawasan Pasar Pusat
Wakil Wali Kota, Allex Saputra bersama Pasukan Oranye (petugas kebersihan), Satpol PP Damkar, BPBD, dan PDAM melakukan aksi normalisasi selokan dan drainase di kawasan Pasar Pusat dan sekitar Jalan Imam Bonjol, Kamis (13/3/2025). IST
IKLAN GUBERNUR

PADANG PANJANG, binews.id — Wakil Wali Kota, Allex Saputra bersama Pasukan Oranye (petugas kebersihan), Satpol PP Damkar, BPBD, dan PDAM melakukan aksi normalisasi selokan dan drainase di kawasan Pasar Pusat dan sekitar Jalan Imam Bonjol, Kamis (13/3/2025).

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB hingga 10.00 WIB ini bertujuan mengatasi penyumbatan saluran air akibat penumpukan sampah.

Selama kegiatan, ditemukan banyak sampah plastik, kain-kain bekas, dan material lainnya yang menyumbat aliran air. Kondisi ini kerap menyebabkan air meluap ke jalan serta menimbulkan bau yang kurang sedap.

Pada kesempatan ini, Allex juga meninjau beberapa titik gorong-gorong yang perlu dinormalisasi dan akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan dinas terkait supaya diperbaiki ke depannya.

Baca juga: HLM TPID Sumbar, Wawako Allex Saputra: Langkah Strategis Kendalikan Inflasi Padang Panjang

Sebagai solusi jangka panjang, sebut Allex, beberapa langkah akan diambil. Di antaranya mengaktifkan kembali selokan yang tidak berfungsi, seperti di Simpang Apotek Arafah, serta menghidupkan kembali jalur drainase lama.

Selain itu, di sekitar Pasar Sayur Lama akan dibuat jalur drainase baru yang terhubung dengan sistem drainase yang sudah ada.

Allex menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan selokan dan drainase dengan tidak membuang sampah sembarangan.

"Kami mengimbau masyarakat agar tidak membuang sampah ke selokan. Sampah yang menumpuk akan menghambat laju air, menyebabkan banjir, dan menimbulkan berbagai permasalahan lingkungan. Mari bersama-sama kita jaga kebersihan demi kenyamanan kita semua," ujarnya.

Baca juga: Jelang Ramadan, Baznas Padang Panjang Salurkan Dana Zakat kepada 118 Mustahik

Allex juga mengutarakan pesan Wali Kota, Hendri Arnis yang mengajak masyarakat selalu menjaga lingkungan agar tetap bersih, nyaman, dan bebas dari banjir.

Halaman:
Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: Imel

Bagikan: