Mendagri Bersama Pemprov Sumbar Luncurkan Jutaan Masker

Rabu, 26 Agustus 2020, 10:49 WIB | Kesehatan | Nasional
Mendagri Bersama Pemprov Sumbar Luncurkan Jutaan Masker
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melalui Tim Penggerak PKK menyelenggarakan Launching Gerakan 3 juta masker bersama Menteri Dalam Negeri dan Ketua Umum Tim Penggerak PKK di Aula Gubernuran, Selasa (25/8/2020).

PADANG, binews.id -- Sosialisasi penggunaan masker terus digencarkan pemerintah pusat bekerja sama dengan pemerintah daerah sebagai salah satu protokol kesehatan yang harus dipatuhi masyarakat selama wabah pandemi covid-19 masih ada.

Dalam hal ini Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melalui Tim Penggerak PKK menyelenggarakan Launching Gerakan 3 juta masker bersama Menteri Dalam Negeri dan Ketua Umum Tim Penggerak PKK di Aula Gubernuran, Selasa (25/8/2020).

Gubernur dalam sambutannya mendukung penuh gebrakan pembagian masker ini, karena untuk menjaga masyarakat aman dari covid yang masih mewabah hingga saat sekarang.

"Paparan covid-19 semakin meningkat, apalagi sudah ada beberapa kepala daerah di Sumatera Barat yang terpapar covid-19. Untuk itu tidak bosannya kita selalu mengingkatkan kepada masyarakat akan disiplin kita mengikuti protokol kesehatan, selalu pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak aman. Kami dipemerintah selalu melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar aman covid," ujarnya.

Baca juga: Ketua Komisi IV DPRD Sumbar: Jalan Alahan Panjang Bayang Ditarget Tuntas 2025

Ketua Umum Tim Penggerak PKK Tri Tito Karnavian menjelaskan bahwa pembagian masker ini sebetulnya sudah ada dilakukan di beberapa provinsi sejak awal pandemi covid-19, namun dalam hal ini Presiden Jokowi memerintahkan untuk pembagian masker ini diintensifkan kembali melalui Tim Penggerak PKK diseluruh provinsi di Indonesia yang disebut Gebrak Masker.

'Untuk memutus mata rantai penularan covid-19 ini tidak hanya mensosialisasikan gerakan memakai masker, kita juga mengingatkan untuk melaksanakan protokol kesehatan yang lainnya dengan jaga jarak, menghindari kerumunan, cuci tangan, dan menjaga imun tubuh," tutur Tri.

Saat launching gerakan tiga juta masker pemerintah Provinsi Sumatera Barat, turut hadir Wakil Gubernur Sumatera Barat beserta istri, Anggota Forkompimda beserta istri, Bupati dan Walikota Se- Sumatera Barat, dan Tim Penggerak PKK Se- Sumatera Barat.

(rls/Diskominfo-SB/bi)

Baca juga: Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat

Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: