Wali Kota Riyanda Terima Aspirasi Asosiasi Homestay Sawahlunto, Bahas Penguatan Sektor Pariwisata
SAWAHLUNTO, binews.id -- Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra menerima aspirasi pengurus Asosiasi Homestay Kota Sawahlunto dalam audiensi yang digelar di rumah dinas Wali Kota, Selasa (4/11/2025).
Pengurus asosiasi melaporkan capaian dan kendala pengelolaan homestay serta menyampaikan sejumlah usulan untuk pengembangan sektor homestay di Sawahlunto.
Wali Kota Riyanda menyambut positif penyampaian aspirasi tersebut dan langsung mengarahkan perangkat daerah menyiapkan langkah tindak lanjut sesuai kewenangan masing-masing.
Salah satu arahan mencakup koordinasi dukungan promosi melalui produksi konten video dan penguatan publikasi digital dengan melibatkan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga serta Ikatan Uda Uni Kota Sawahlunto.
Selain itu, Wali Kota mendorong peningkatan penyelenggaraan event daerah karena evaluasi asosiasi menunjukkan kegiatan tersebut berdampak signifikan pada peningkatan kunjungan wisatawan dan tingkat hunian homestay.
Audiensi ini menegaskan komitmen Pemko Sawahlunto untuk memperkuat kolaborasi dengan pelaku usaha pariwisata dan memastikan strategi pengembangan homestay berjalan terarah, partisipatif, dan berkelanjutan.
Penulis: Imel
Editor: Imel
Berita Terkait
- Wali Kota Sawahlunto Luncurkan Program Desa Wisata Digital Silungkang Oso
- Naik Trail, Wali Kota Riyanda Eksplorasi Potensi Embung dan Agrowisata di Barangin
- Menteri Kebudayaan Buka Simposium Internasional We Are Site Managers di Sawahlunto
- Wali Kota Sawahlunto Minta Destinasi Wisata Prioritaskan Kebersihan, Keindahan, dan Keamanan Jelang Libur Lebaran
- Untuk Tingkatkan Wisata Heritage, Wawako Sawahlunto Gandeng Mahasiswa Poltekpar NHI







