Kerja Sama Indonesia-Jerman, Wako Fadly Amran Usulkan Proyek Pelestarian Lingkungan
PADANG, binews.id -- Wali Kota Padang, Fadly Amran, mengusulkan sejumlah proyek pelestarian lingkungan bagi Kota Padang dalam skema kerja sama bilateral Indonesia-Jerman di tahun 2026. Usulan tersebut merupakan bagian dari penguatan kerja sama sister city (kota kembar) antara Kota Padang dan Kota Hildesheim, Jerman.
Hal ini disampaikan Fadly Amran dalam Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Deputi Bidang Pengendalian Perubahan Iklim dan Tata Kelola Nilai Ekonomi Karbon Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia (KLH RI), Ary Sudijanto, yang digelar secara daring dari Gedung Putih Kediaman Resmi Wali Kota Padang, Senin (12/1/2026).
Rakor tersebut turut diikuti perwakilan Kementerian Luar Negeri RI, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Berlin, serta jajaran direktorat terkait di lingkungan KLH RI.
Fadly Amran menjelaskan, kerja sama ini merupakan tindak lanjut hubungansister cityKota Padang dan Hildesheim yang telah terjalin sejak 1988. Ia mengusulkan dukungan Pemerintah Jerman melalui GIZ (Deutsche Gesellschaft fr Internationale Zusammenarbeit) untuk sejumlah proyek strategis lingkungan.
"Kami mengusulkan kerja sama revitalisasi Sungai Batang Arau, khususnya dalam pengelolaan air limbah, serta pengembangan transportasi massal berbasis listrik untuk Trans Padang. Usulan ini telah kami sampaikan sejak November 2025, semoga bisa segera direalisasikan dengan dukungan kementerian terkait," harapnya.
Menurut Fadly Amran, penguatan kerja sama internasional di bidang lingkungan menjadi kebutuhan strategis bagi Kota Padang. Hal ini mengingat Kota Padang tengah menginisiasi diri sebagai salah satu kota kreatif dunia di bidang gastronomi, dengan kawasan Kota Tua dan Sungai Batang Arau sebagai ikon utama.
"Revitalisasi Sungai Batang Arau juga menjadi bagian dari Program UnggulanJelajah Padangyang fokus pada pengembangan kawasan Kota Tua. Kami meyakini, jika proyek ini terwujud, iklim investasi serta kunjungan wisatawan nasional dan internasional ke Kota Padang akan meningkat," tukasnya.
Berita Terkait
- Wawako Padang Salurkan BSTT Rp20 Juta untuk Korban Kebakaran di Kampung Pinang
- Jajaran Pengurus Peradi Padang Temui Gubernur Mahyeldi, Bahas Rencana Penyaluran Bantuan Penanganan Bencana
- Wali Kota Padang Dukung Kolaborasi Donor Darah PMI, SJS Plaza, dan HBT
- 600 KK Alami Krisis Air Bersih Pascabanjir, PT Semen Padang Peduli Salurkan 16 Ribu Liter Air ke Warga Durian Tarung
- KAI Divre II Sumbar Sediakan 20.496 Tempat Duduk untuk Libur Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1447 H


