KI Sumbar Segera Launching Monitoring dan Evaluasi Publik 2021, Ini Bedanya dengan Tahun Lalu

JAKARTA, binews.id - KI Sumbar sebentar lagi akan melaunching kegiatan monitoring dan evaluasi badan publik. Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun 2021 ini pengisian kuisioner dilakukan secara elektronik menggunakan aplikasi.
Saat ini proses pengembangan sistem e monev terus disempurnakan oleh KI Sumbar, menjelang launching pada Bulan Juli mendatang.
Untuk menyempurnakan e monev tersebut, Komisioner KI Sumbar melakukan koordinasi ke KI Pusat dan penyedia aplikasi Plan C.
"Koordinasi ini dilakukan untuk menyempurnakan sistem, dan tentu saja akan berpengaruh terhadap kualitas penilaian badan publik," jelas Ketua KI Sumbar, Nofal Wiska.
Baca juga: Ketua Komisi IV DPRD Sumbar: Jalan Alahan Panjang Bayang Ditarget Tuntas 2025
Ketua KI Pusat I Gede Naryana menyebut monev adalah kegiatan yang harus rutin dilakukan oleh Komisi Informasi untuk menilai kepatuhan dan kualitas pelayanan informasi badan publik.
"KI pusat rutin setiap tahun melaksanakan Monev ini, penguatan terus dilakukan termasuk mengeluarkan Perki Monev yang kini akan disosialisasikan, sehingga bisa menjadi acuan oleh KI se Indonesia," jelas Gede.
Sementara itu, Komisioner Bidang Kelembagaan KI Pusat menyambut baik penggunaan sistem e monev di Sumbar.
"Sumbar menjadi provinsi pertama yang memakai e monev yang dikelola oleh KI Pusat dan Plan C, ini menjadi percontohan untuk provinsi lain," papar Cecep.
Baca juga: Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat
KI Sumbar optimis pemanfaatan e monev ini akan memudahkan penilaian untuk badan publik, dan meningkatkan objektivitas penilaian.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Kemenag: Hilal Belum Terlihat, Secara Hisab Lebaran 31 Maret
- Lebaran 2025 Diprediksi Serentak: Simak Jadwal Libur dan Tips Mudik
- Sambangi Kantor Pusat PLN, Bupati Dharmasraya Usulkan Percepatan Penyediaan Listrik di Nagari Panyubarangan
- Kecelakaan Tunggal, Pimpinan PT NWR Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya 15 Karyawan PT ERB
- Ikuti Retreat, Wako Fadly Amran: Momentum Saling Mengenal