Wagubsu Beramah Tamah dengan Bupati Labuhanbatu

LABUHANBATU, binews.id - Bupati Labuhanbatu menyambut kedatangan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) di rumah Dinas Bupati Labuhanbatu, Kamis (17/2/2022) malam.
"Selamat datang kepada bang Ijeck dan ibu beserta rombongan di Kabupaten Labuhanbatu," Ucap Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga dalam kegiatan tersebut.
Sementara, dalam kesempatan itu, Wagubsu Musa Rajekshah menjelaskan, kedatangan dirinya beserta rombongan adalah untuk meninjau lahan di Labuhan Bilik, yang nantinya akan dibangun rumah Tahfiz standar internasional.
"Kita dari Pemprovsu akan terus mendukung program-program di Labuhanbatu. Termasuk perbaikan infrastruktur jalan yang rusak di daerah Sidorukun. Insha Allah tahun ini akan kita anggarkan," pungkasnya.
Kegiatan ramah tamah dengan orang nomor dua di Provinsi Sumatera Utara tersebut dilanjutkan dengan makan malam bersama. (*/Hadi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Kemenag: Hilal Belum Terlihat, Secara Hisab Lebaran 31 Maret
- Lebaran 2025 Diprediksi Serentak: Simak Jadwal Libur dan Tips Mudik
- Sambangi Kantor Pusat PLN, Bupati Dharmasraya Usulkan Percepatan Penyediaan Listrik di Nagari Panyubarangan
- Kecelakaan Tunggal, Pimpinan PT NWR Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya 15 Karyawan PT ERB
- Ikuti Retreat, Wako Fadly Amran: Momentum Saling Mengenal