Kasus Covid-19 Nihil di Asahan Jelang Lebaran

ASAHAN, binews.id - Berdasarkan rekapitulasi data harian yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan pada H-2 Lebaran tahun ini, tidak ditemukan adanya kasus Covid-19.
Dari data tabel tersebut, tercatat 25 kecamatan se-Kabupaten Asahan tidak ditemukan terkonfirmasi, sembuh, dan meninggal akibat wabah Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Asahan, Syamsuddin melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (30/4/2022).
"Hingga H-2 Lebaran tahun ini, tidak ditemukan lagi kasus Covid-19 di Kabupaten Asahan, artinya kasus Covid-19 nihil di 25 kecamatan," ucapnya.
Baca juga: Kota Padang Perkuat Ekonomi Kreatif Lewat Bimtek Branding Digitalisasi
Namun, meskipun demikian, ia berharap kepada warga Kabupaten Asahan untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.
"Menjelang Lebaran tahun ini, jangan lupa tetap Prokes Covid-19," ujarnya.
Selain itu, ia juga menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Asahan untuk mengikuti anjuran pemerintah dalam mensukseskan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Asahan.
"Mari kita sukseskan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Asahan, dengan mengikuti vaksin dosis 1, 2, dan 3 atau Booster ditempat-tempat yang telah disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Asahan," tutupnya. (Hadi)
Baca juga: Tingkatkan Peran PIC, Bupati Sabar AS Lantik Pengurus Baru
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Mahasiswa S3 Ilmu Lingkungan UNP Laksanakan Praktik Kerja Lapangan di Kepulauan Riau
- Hj. Nevi Zuairina Minta Ada Transformasi Kesehatan dan Pariwisata di KEK Sanur
- PP IPPNU X Gerakan Keluarga Maslahat Nahdlatul Ulama Gelar Peer Educator Cegah Stunting
- Gubernur Mahyeldi, Direktur dan Rektor UNP Temui Wapres Usulkan Pengembangan RSAM Bukittinggi
- Bio Farma Ajak Perempuan di Kalimantan Tengah Cegah Kanker Serviks
Progul Dokter Warga Mulai Layani Masyarakat Kota Padang
Kesehatan - 24 Februari 2025
Jaga Kesehatan Pegawai, KAI Divre II Sumbar Gelar Medical Check Up
Kesehatan - 19 Februari 2025
Mahyeldi Jalani Medical Check-Up di RS Unand Jelang Pelantikan
Kesehatan - 14 Februari 2025
KAI Divre II Sumbar Gelar Pengobatan Gratis terhadap 228 Pensiunan
Kesehatan - 10 Februari 2025