KIRIM 11 MAHASISWA
Pemko Padang Panjang MoU dengan The University of Arizona dan Sampoerna University

Pemerintah Kota Padang Panjang menyepakati Memorandum of Understanding (MoU) dengan The University of Arizona Amerika Serikat dan Sampoerna University.
MoU ditandatangani Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano dengan pihak The University of Arizona Amerika Serikat dan Sampoerna University, Sabtu (18/6) waktu setempat atau Ahad (19/6) dinihari waktu Indonesia.
Baca juga: Pemko Padang Sinkronkan Program Smart City Menuju Kota Pintar
Adapun MoU bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pengertian kerja sama di bidang peningkatan kualitas pendidikan di Kota Padang Panjang. Rinciannya, pengiriman mahasiswa Sampoerna University yang berasal dari Kota Padang Panjang untuk program Summer 2022 di The University of Arizona, Amerika Serikat, peningkatan kualitas akademis mahasiswa dan peningkatan pengetahuan di bidang budaya dan bahasa.
Wako Fadly menyampaikan, kerja sama tersebut merupakan bentuk komitmen Pemko terhadap pendidikan anak-anak Padang Panjang. Dirinya berharap mahasiswa asal Kota Padang Panjang itu dapat memaksimalkan waktu dan kesempatan selama di Amerika.
Baca juga: Pemko Padang Ajukan 3 Ranperda ke DPRD Guna Dorong Kemajuan Birokrasi dan Optimalisasi PAD
"Harapannya mahasiswa ini dapat memaksimalkan waktunya. Menggali ilmu dan pengalaman, serta dapat bersosialisasi dengan sesama mahasiswa di Arizona," ujarnya.
Usai melaksanakan MoU, Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano menyempatkan diri untuk campus tour dan bertemu mahasiswa asal Padang Panjang di kampus University of Arizona, USA.
Baca juga: Pemko Padang Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perguruan Tinggi Irlandia
Dalam pertemuannya, Wako Fadly menyemangati mereka untuk serius menjalankan Summer Program ini. "Tetap semangat dan eksplorasi seluas-luasnya ilmu pengetahuan, pengalaman dan hubungan dengan banyak orang selama menimba ilmu di kampus ini," ujar Fadly.
Dikatakannya, sebagai mahasiswa Sampoerna University yang mendapat beasiswa atas kerja sama dengan Pemko Padang Panjang, pihaknya tidak akan mengikat para mahasiswa ini seusai menjalani studinya masing-masing. Mereka akan mendapatkan dual degree (dua gelar kesarjanaan-red) dari program pendidikan di dua universitas ini.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- MAN 3 Gelar Wisuda Tahfiz dan Perpisahan, Wako Hendri: Terus Berkarya dan Asah Kemampuan
- HUT ke-27, Pj Wako Sonny Dukung Kreativitas Siswa SMAN 2
- Pemko Gelar Bimtek Membaca Nyaring bagi Guru, Pustakawan, Pegiat Literasi dan Orang Tua
- Monumen Sekolah Pendidikan Guru Negeri Diresmikan di SMAN 1 Padang Panjang
- Didikan Subuh Terpadu, Pj Wako Sonny: Media Anak Mencintai Masjid Sejak Dini