BNPB Imbau Warga Sumbar Waspada Megatrush Mentawai

JAKARTA, binews.id -- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengimbau kepada masyarakat khususnya di wilayah Sumatera Barat dan sekitarnya agar tidak panik namun tetap meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan terhadap potensi gempabumi susulan.
Peringatan dini gempabumi dapat diperoleh dengan memanfaatkan barang-barang yang mudah dijumpai di rumah seperti menyusun kaleng secara bertingkat. Hal itu bertujuan dapat menjadi 'alarm' apabila terjadi gempabumi.
Di samping itu, pastikan jalur evakuasi keluar dari rumah tidak terhalang oleh benda dengan ukuran besar seperti lemari, meja, kulkas dan sebagainya.
Khusus bagi masyarakat yang tinggal di wilayah pesisir, apabila terjadi gempabumi yang berlangsung lebih dari 30 detik, maka diharapkan untuk segera menuju ke tempat yang lebih tinggi untuk menghindari kemungkinan terajadinya tsunami.
Baca juga: AHA Centre dan BNPB Latih 16 Calon Trainer Pelokalan ASEAN-ERAT
Apabila mendapati rumah dengan rusak struktur yang ditandai dengan kondisi patah tiang penyangga, kerusakan masif pada dinding dan kerusakan pada penyangga atau penyusun atap, maka diimbau agar pemilik rumah segera melaporkan kepada BPBD setempat. (*/bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- NPB Catat 6 Bencana dalam 24 Jam, dari Kekeringan hingga Banjir di Musim Kemarau
- Hari Keempat Operasi Modifikasi Cuaca BNPB Habiskan 16 Ton Bahan Semai
- Banjir, Puting Beliung, dan Karhutla Warnai Juli 2025: Ini Respons Cepat BNPB
- Perkembangan Situasi dan Penanganan Bencana di Tanah Air Rabu
- Perkembangan Situasi dan Penanganan Bencana 6 Juli 2025