Wako Erman Safar Lantik Pengurus Ikatan Guru Indonesia ( IGI ) Bukittinggi Masa Bakti 2022 -- 2027

BUKITTINGGI - Ikatan Guru Indonesia (IGI) telah terbentuk di Kota Bukittinggi.
Kepengurusan masa bakti 2022 -- 2027 telah dikukuhkan oleh Wako Erman Safar di balairung rumah dinasnya, Senin, 6/3).
Keterangan Ketua IGI Wilayah Sumatera Barat, Nazril Anas S.Pd, yang juga Kepala SMPN 1 Maek,Kecamatan Bukit Barisan, Kabupaten Limapuluh Kota menjelaskan, IGI merupakan wadah organisasi guru Republik Indonesia yang terbentuk di tahun 2009 lalu, untuk mengakomendir aspirasi guru, dan wadah ini bagian dari gerakan untuk meningkatkan kualitas guru, katanya.
Selain itu, Tujuannya memastikan pembentukan karakter anak diduk Kota Bukittinggi.
Baca juga: Kota Padang Perkuat Ekonomi Kreatif Lewat Bimtek Branding Digitalisasi
Menurut Nazril Nas, Dinas Pendidikan Kota Bukittinggi merupakan satu-satunya yang merespon cepat program IGI, terutama kegiatan program organisasi penggerak yang merupakan program Kemendikbud, ungkapnya.
Program IGI fokus pada peningkatan karakter, literasi dan numerasi. Untuk itu melalui Program Organisasi Penggerak IGI,akan dilakukan penguatan kepada guru dan Kepala Sekolah sasaran,katanya.
Sementara Wako Bukittinggi, Erman Safar, menyampaikan harapan, dengan adanya Ikatan Guru Indonesia (IGI) diharapkan penekanan dan peningkatan kompetensi guru di Kota Bukittinggi, sehingga bisa menanamkan cara mengajarkan yang baru di era digitalisasi saat ini.
Untuk pendidikan karakter, tidak satupun media sosial mengajarkan karakter, ujar Wako.
Baca juga: UNP Gelar Lokakarya Manajemen Penelitian, Hadirkan Narasumber dari University Malaya
Wako menambahkan, peran guru sangat penting dalam pembentukan karakter generasi muda. Bagaimana para pelajar menanamkan sikap nasioalis yang berlandaskan Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah, karakter minang, nasionalis religius, ideologis religius, pancasila dan sebagainya.
Penulis: Medio
Editor: Adrian Tuswandi
Berita Terkait
- Ratusan Murid SLB se Kota Payakumbuh Warnai Pawai Peringatan Hari Disabilitas Internasional 2024
- Pemko Bukittinggi Gelar Aksi Bergizi Pada Anak Sekolah
- Geliat Industri Halal Sumbar, Gubernur Mahyeldi Buka Pelatihan bagi 40 Juru Sembelih Halal Ruminansia
- Kembali Pemko Bukittinggi Menggelar Sekolah Keluarga Diikuti 360 Warga,Diantaranya Pra Lansia
- Hadiri Rakor Kepala SMK se-Sumbar, Ketua DPRD Supardi: Kepala Sekolah SMK Harus Ciptakan SDM Lulusan Produktif