Sekolah Keluarga di Buka Wako Erman Safar Dengan Nama Sekolah Keluarga Lanjutan Tahun 2023

Sabtu, 18 Maret 2023, 12:14 WIB | Pemerintahan | Kota Bukittinggi
Sekolah Keluarga di Buka Wako Erman Safar Dengan Nama Sekolah Keluarga Lanjutan Tahun 2023
Sekolah Keluarga di Buka Wako Erman Safar Dengan Nama Sekolah Keluarga Lanjutan Tahun 2023

BUKITTINGGI - Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana (DP3APPKB) kembali melaksanakan "Sekolah Keluarga dengan nama Sekolah Keluarga Lanjutan tahun 2023".

Kegiatan program sekolah keluarga lanjuran 2023 ini, dibuka langsung Wali Kota di Balairung Rumah Dinas Wako,Belakang Balok, Rabu, (15/03/ 2023).

Sekolah keluarga Lanjutan 2023 ini, diikuti ratusan alumni Sekolah Keluarga Bukittinggi yang telah dilaksanakan sebelumnya.

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, menyampaikan, sekolah keluarga pada tahun 2023 ini, tetap dilanjutkan, khusus untuk program lanjutan.

Baca juga: BPS Gelar Pembinaan Statistik Sektoral Kota Bukittinggi Tahun 2024

Pada program ini akan ada penajaman materi untuk para peserta,stresingnya dalam kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Selain itu, juga akan diberikan materi terkait bagaimana menjadi warga sadar wisata, akan diberikan pemahaman bagaimana memiliki karakter manusia yang hidup di Kota Wisata.

"Peserta sekolah keluarga lanjutan tahun 2023 ini, juga akan diberikan materi terkait bagaimana menjadi warga sadar wisata, diberikan pemahaman bagaimana memiliki karakter manusia yang hidup di Kota Wisata. Nantinya, pengunjung akan disebar untuk dapat mengunjungi kawasan wisata di setiap kelurahan. Jadi kunjungan wisata, tidak terfokus di satu titik saja," jelas Erman Safar.

Wako juga menyampaikan, dalam sekolah keluarga lanjutan, diberikan pemahaman dan upaya percepatan pelaksanaan imunisasi polio di tengah masyarakat. Menyebarluaskan sosialisasi tentang program kerja Pemerintah Kota Bukittinggi.

Baca juga: Stasiun Lambuang Bukittinggi Diresmikan Menteri BUMN Erick Tohir

"Seperti, program UHC, dimana saat ini sudah 95 persen warga Bukittinggi yang jaminan kesehatannya dibiayai pemerintah. Kemudian juga kita targetkan 2023 ini tidak ada anak anak yang putus sekolah. Akan ada program 10.000 voucher warung utsman dan beberapa program untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat lainnya," ungkap Wako.

Halaman:
Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Medio
Editor: Adrian Tuswandi

Bagikan: