Pimpin Apel Gabungan Pasukan Pengamanan Penas Tani ke XVI tahun 2023
Gubernur Sumbar Minta Seluruh Personil Jalankan Tugas dengan Optimal

Selanjutnya, Gubernur Mahyeldi menanyakan kepada semua personel pengamanan dengan penuh semangat "Apakah saudara-saudara siap mengamankan semua rangkaian acara Penas Tani XVI Tahun 2023". Serentak perserta apel menjawab "SIAP".
Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Prov. Sumbar, Irwan. S.Sos. MM usai mengikuti apel gabungan mengatakan, para personil pengamanan nantinya akan ditempatkan diberbagai titik strategis dan lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi titik rawan, itulah bentuk antisipasi yang dilakukan oleh panitia daerah.
Ia mengaku, dalam pengamanan tersebut pihaknya melibatkan 250 orang personil, yang dibagi kedalam 2 shif kerja, shif pertama mulai pukul 08.00-20.00 WIB dan shif kedua pukul 20.00-08.00 WIB.
Baca juga: Wabup Leli Arni Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Dharmasraya
Adapun untuk rincian jumlah petugas pengamanan yang dilibatkan dalam kegiatan tersebut adalah :
a. Personil Satpol PP Prov. Sumbar : 30 orang
b. Personil TNI AU : 120 orang
c. Personil TNI AD : 25 orang
d. Personil TNI AL : 25 orang
e. Personil POLRI : 50 orang
"Saya berharap, seluruh personel yang bertugas, mampu memahami seluruh prosedur pengamanan yang telah ditetapkan dan menjalankannya dengan disiplin," sebut Irwan.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wako Hendri Arnis Sampaikan Usulan Pembangunan Padang Panjang di Musrenbang Provinsi
- Sekretariat Daerah Se-Sumatera Barat Sinkronkan Renstra 2025-2029
- Sumbar Terpilih sebagai Provinsi Penerima Program Sekolah Rakyat
- Pemko Padang Sinkronkan Program Smart City Menuju Kota Pintar
- Bupati Dharmasraya Ajukan Pembangunan Jalur Dua dan Betonisasi Jalan Nasional ke BPJN Sumbar