Penutupan Turnamen Bola Volly Gemsi, Anggota DPRD Pasaman Hadir Berikan Dukungan

PASAMAN, binews.id - Anggota DPRD Kabupaten Pasaman Fraksi Partai Golkar Syofyan, SPd dan Ahmad Kadafi dari Partai Nasdem menghadiri penutupan Turnamen Bola Volly Gemsi Cup Tahun 2023 di Arena Gemsi Kp Sei Lasi Alahan Mati Kecamatan Simpati, Sabtu (10/2/2024 ).
Saat penutupan Syofyan di dampingi Ahmad Kadafi berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini akan muncul atlit - atlit bola volly yang akan mewakili Kabupaten Pasaman untuk Iven Iven tingkat daerah maupun nasional.
Alhamdulillah, untuk PON XXI Aceh - Medan mendatang juga di ikuti salah satu putra Simpati dari cabang olahraga raga bola volly mewakili Sumatera Barat," ujarnya.
Kemudian Syofyan menjelaskan, bahwa setiap kegiatan di bidang olah raga, selaku anggota DPRD Pasaman" kami senantiasa akan memberi support setiap adanya iven yang ada di Kabupaten Pasaman.
Baca juga: Tutup Turnamen Bola kaki Bupati Cup 1 Tigo Nagari, Pjs Bupati Edi Dharma Berikan Motivasi
Kehadiran kami di turnamen ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap geliat olahraga yang ada di Kabupaten Pasaman.
"Kita sangat bersyukur kegiatan olahraga seperti ini kembali bergairah dan dapat dilaksanakan di beberapa daerah. Untuk itu kami berharap dapat menjaga dan menjunjung tinggi jiwa sportivitas demi suksesnya turnamen bola voli ini," tutupnya. (bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Bupati Sabar AS Pimpin Apel Organik ASN Kabupaten Pasaman, Bahas Keuangan dan Investasi Daerah
- Tingkatkan Peran PIC, Bupati Sabar AS Lantik Pengurus Baru
- Buka Forum Konsultasi Publik, Bupati Sabar AS : RKPD Butuh Masukan dan Saran Seluruh Pihak
- KPU Pasaman Ikuti Zoom Meeting Tentang Uji Beban Pembaruan Laman JDIH
- 50 Club Ikut Ramaikan Kejuaraan Futsal Kajari Cup II Pasaman, Bupati Sabar AS Berikan Apresiasi