Hj. Nevi Zuairina Serahkan Bantuan TJSL dari PT Kimia Farma untuk Pondok Tahfiz Nurul Iman di Pasbar

Dalam kesempatan tersebut, Hj. Nevi Zuairina juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung program-program TJSL yang dijalankan oleh berbagai perusahaan. "Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa setiap anak Indonesia mendapatkan akses pendidikan yang layak. Mari kita bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik," ajaknya.
Acara serah terima ditutup dengan doa bersama dan foto bersama seluruh hadirin, termasuk perwakilan dari PT Kimia Farma, pengurus pondok tahfiz, serta para santri. Semua pihak berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi Pondok Tahfiz Nurul Iman dan masyarakat sekitar.
"Dengan adanya program TJSL ini, Saya harapkan semakin banyak perusahaan yang tergerak untuk berkontribusi dalam pembangunan sosial dan lingkungan di Indonesia, sehingga tercipta masyarakat yang lebih sejahtera dan berpendidikan tinggi," tutup Nevi Zuairina. (bi/rel)
Baca juga: Hj Nevi Zuairina Dukung Seminar Talent Mapping di Milad Sakola Alam-Qu Sungai Janiah
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wagub Sumbar Salurkan Bantuan untuk Fasiltas Ibadah dan Rumah Layak Huni di Pasaman Barat
- 100 Tukang dan Pemilik Toko Bangunan Pasbar Ikuti Pelatihan Aplikasi Produk PT Semen Padang
- Transisi Menuju Ekonomi Hijau, SIG dan BTN Berkolaborasi Bangun Rumah Terjangkau dan Ramah Lingkungan
- Nevi Zuairina Dorong KWT di Pasaman Barat untuk Wujudkan Ketahanan Pangan Keluarga
- PT. Perkebunan Nusantara IV Rayakan Hari Lingkungan Hidup Dunia di Pasaman Barat dengan Penebaran Bibit Ikan