Wakil Wali Kota Sawahlunto Resmikan Pemakaian Gedung TKIT Alam Talago

SAWAHLUNTO, binews.id -- Wakil Walikota Sawahlunto, Jeffry Hibatullah, pada Selasa (15/4/2025) meresmikan pemakaian Gedung Baru Sekolah Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Alam Talago, Desa Santur, Kecamatan Barangin.
Peresmian pemakaian Gedung Sekolah TKIT Alam Talago itu ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wakil Walikota Sawahlunto, Jeffry Hibatullah bersama Ketua Umum Pembina Yayasan Raudhatul Jabal, Effendi Mardianto didampingi Ketua Umum Yayasan, Feri dan disaksikan Kepala Dinas P dan K, Sawahlunto, Asril, Camat Barangin, Irwan Junaidi, Kepsek TKIT Delvia Aflinda, Kepala SDIT Alam Talago, Delvia Sepniwati dan Pembina dan Pengurus Yayasan Raudhatul Jabal lainnya serta undangan lainnya juga hadir pada prosesi peresmian Gedung Sekolah TKIT Alam Talago itu.
Sebelum prosesi peresmian Gedung TKIT tersebut, Wawako Sawahlunto dan rombongan disambut tari pasambahan oleh anak didik TKIT Alam Talago.
Kegiatan juga diawali penyampaian laporan kegiatan oleh Kepala TKIT, Delvia Aflinda, S.Pd., mengulas sejarah berdirinya sekolah yang berdiri dibawah payung Yayasan Raudhatul Jabal.
Laporan yang disampaikan Kepsek TKIT Alam Talago itu diperkuat oleh Ketua Umum Yayasan Raudhatul Jabal, Feri yang juga selaku pembina yayasan.
Menurut Dia, yayasan tersebut dibangun orangtuanya ( Effendi Mardianto-red), untuk mendidik putra-putri masyarakat Kota Sawahlunto dan sekaligus membuka lapangan kerja bagi guru.
Berita Terkait
- Wali Kota Sawahlunto Dorong Pelatihan Kerja Berbasis Teknologi untuk Genjot SDM
- 32 Mahasiswa UNP KKN di Empat Desa di Kota Sawahlunto
- PSDKU UNP FGD bersama Kepala Teknik Tambang se-Sawahlunto dalam Pengembangan Kurikulum Vokasi
- PSDKU Sawahlunto Adakan Kuliah Umum dengan Mahasiswa Baru
- Kembangkan Potensi, FUAD IAIN Batusangkar Jalin Kerja Sama dengan Disbud Kota Sawahlunto