Bupati Sutan Riska Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Jamik Timpeh

DHARMASRAYA, binews.id -- Di tengah guyuran hujan, Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Jamik, di Nagari Timpeh Kecamatan Timpeh, Kamis (10/09/20).
Dengan desain yang cukup megah, pembangunan Masjid Jamik ini diperkirakan akan menghabiskan dana hingga Rp 7 milyar dengan masa pembangunan 3 tahun.
Baca juga: Temu Tukang di Dharmasraya, PT Semen Padang Perkuat Peran Jago Bangunan
Bupati dalam sambutannya mengaku kagum melihat desain masjid yang lumayan megah tersebut. Tentunya, kehadiran masjid tersebut nantinya akan menjadi kebanggaan masyarakat, khususnya di wilayah Timpeh.
Agar pembangunannya berjalan dengan lancar dan sesuai harapan, bupati mengajak segenap pihak untuk berpartisipasi mendukung pembangunan Masjid Jamik Timpeh.
Baca juga: DPRD Sumbar Terima Kunjungan Kerja DPRD Dharmasraya Bahas Efisiensi Anggaran
"Saya lihat tadi desainnya sangat megah. Semoga pembangunannya berjalan lancar. Ini tentu tidak lepas dari bantuan semua lapisan masyarakat, juga panitia yang dibentuk. Kemudian yang juga sangat berperan sekali adalah pengusaha yang memberikan kontribusinya untuk pembangunan masjid ini," kata bupati.
Bupati berharap, pembangunan Masjid ini tidak hanya berorientasi pada pembangunan fisik semata, tetapi juga harus memberikan dampak baik terhadap peningkatan aktivitas keagamaan, khususnya di wilayah Timpeh.
Baca juga: KDMP Sungai Duo Diluncurkan, Dharmasraya Catat Sejarah Baru Koperasi Desa
Adapun, kata bupati, untuk pembangunan di bidang keagamaan, Pemerintah Kabupaten Dharmasraya sudah dahulu mengelokasikan anggaran untuk insentif imam, gharin, khatib dan bilal, juga termasuk guru TPQ agar dapat lebih termotivasi mengajak masyarakat sesuai profesinya. (rls/san)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Temu Tukang di Dharmasraya, PT Semen Padang Perkuat Peran Jago Bangunan
- Wabup Leli Arni Lepas 182 Jemaah Calon Haji Asal Dharmasraya
- Bupati Dharmasraya Dorong Legalisasi Tambang Rakyat melalui Usulan WPR
- Muslimat NU Dinilai Berkontribusi Besar, Bupati Annisa: Pilar Ketahanan Keluarga dan Peradaban
- Bupati Dharmasraya Annisa Harap Ada Solusi Bijak Pemerintah Pusat bagi Kebun Rakyat di Kawasan Hutan