Wali Kota Mahyeldi Paparkan 3 Komponen Penting Membumikan ABS-SBK

PADANG, binews.id - Wali Kota Padang H.Mahyeldi Ansharullah didapuk menjadi narasumber dalam Pengajian Bulanan SMP Adabiah Angkatan 1977, Sabtu (13/2/2021). Acara yang digelar secara virtual itu mengangkat tema "Membumikan Kembali Adat Bansandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah (ABS-SBK).
Wali Kota menyampaikan, sesuai pengertiannya, ABS-SBK merupakan landasan atau prinsip pandangan hidup yang menjadikan Islam sebagai sumber utama dalam tata dan pola perilaku yang sudah ada dalam masyarakat Minangkabau sejak dulu.
Baca juga: Wali Kota Padang Ajak Perantau Bangun Kampung Halaman lewat Halalbihalal di Jakarta
"Sebagaimana filosofi ABS-SBK tersebut adalah adat mangato syara' mamakai yang artinya segala ketentuan di dalam adat diimplentasikan sesuai ajaran agama Islam," jelasnya.
Oleh sebab itu, lanjut Mahyeldi untuk membumikan ABS-SBK di tengah-tengah masyarakat Minangkabau, khususnya di kalangan generasi muda perlu dilakukan 3 hal.
Baca juga: Walikota Fadly Amran Isi Liburannya Ke Pantai Padang
Pertama, menurut Wako ABS-SBK dapat dibumikan melalui bangku pendidikan. "Pendidikan berperan penting dalam menanamkan nilai-nilai ABS-SBK di kalangan generasi muda. Maka dari itu, Pemerintah Kota Padang melaksanakan program Pesantren Ramadhan setiap tahunnya sebagai langkah konkrit untuk mendukung ABS-SBK," ujar Wako.
Kedua, lanjut Mahyeldi adalah pembiasaan. Cara lain untuk menanamkan nilai-nilai ABS-SBK dapat dilakukan dengan pembiasaan. Kalau anak sudah terbiasa melakukan sesuatu maka ia akan terbiasa untuk mengerjakan secara terus-menerus.
Baca juga: Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan
"Misalnya, bagaimana tata krama dan sopan santun kepada orang tua. Jika hal tersebut sudah dimulai dalam lingkungan keluarga maka akan terbiasa sampai kapanpun," tutur Wako.
Selanjutnya, cara ketiga yang disampaikan Wako sebagai upaya membumikan ABS-SBK adalah melalui keteladan. Hal tersebut dapat dilakukan di lingkungan keluarga, bangku pendidikan dan lingkungan sekitar.
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
- Wakil Walikota Maigus Nasir Sambangi Rumah Nur Rezkia Fahira Penderita Kanker
- Karya Anak Bangsa! PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
- Nevi Zuairina: Halal Bihalal Bukan Sekadar Tradisi, Tapi Penguat Ukhuwah dan Soliditas Perjuangan
- Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan