SD IT Alam Talago Sawahlunto Buka Pendaftaran Penerimaan Siswa Baru Gelombang Kedua, Ayo Daftar!

Sekolah yang dikelola oleh Yayasan Rhaudatul Jabal dibawah asuhan Kepala Sekolah Delvia Sepniwati,SPd itu, kini malah sudah resmi mendapatkan predikat sertifikasi B dari pemerintah pusat, sehingga membuat bangga siswa didik dan orang tua siswa di sekolah tersebut.
"Alhamdulillah, berdasarkan Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah Provinsi Sumatera Barat Nomor : 381/BAN-PROV/SK/XII/2018 Tentang Penetapan Hasil Dan Rekomendasi Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2018 Bahwa : SD IT ALAM TALAGO Sawahlunto Terakreditasi dengan Peringkat B sejak tahun 2018 lalu,"ungkap Kepala SDIT Alam Talago, Delvia Sepniwati,SPd, bangga itu bangga.
Dengan terakreditasinya sekolah itu tentu membuat orang tua para siswa disekolah tersebut, mengaku bangga dengan diberikannya predikat akreditasi B untuk sekolah tempat anak-anak mereka di SDIT Alam Talago.
Kepala Sekolah SDIT Alam Talago, Delvia Sepniwati, SPd, mengatakan, perjuangannya bersama para guru untuk mengangkat SDIT Alam Talago agar terus berkembang dan semakin baik dibuktikan dengan predikat tersebut.
Ternyata Sekolah Alam "Talago" SD IT Sawahlunto tak hanya mengajari anak didiknya ilmu agama dan teknologi saja, tapi sekolah yang dipimpin Delvia Sepniwati, SPd itu juga mengajari memahami alam dan isinya.
Tak heran jika kemudian sekolah yang sudah berdiri empat tahun itu jadi pilihan warga untuk menyekolahkan anak-anak mereka. Bahkan anak-anak didik di SDIT tersebut banyak anak-anak yang super aktif.
Sekolah yang menggunakan kurikulum nasional yang dipadu dengan kurikulum Jaringan Sekolah Islam Terpadu Indonesia (JSITI) itu mencetak siswa berimtaq dan berimtek. Bahkan anak-anak didiknya bisa memahami alam berikut tumbuh-tumbuhannya.
Ada hal yang menarik di SD IT dibawah naungan Yayasan Rhaudatul Jabal itu. Anak-anak didiknya juga dibawa praktek lapangan dan mengenali alam.
Misal soal pengenalan dari mana asal nasi. Guru beserta anak didiknya langsung turun ke sawah di saat warga musim ke sawah. Begitu juga diajari mengenali tentang sayur-sayuran.
"Dulu anak saya susah ngaturnya karena begitu super aktifnya. Tapi sekarang, sejak sekolah di TK-SDIT ini, anak saya malah cerdas, patuh dan taat beribadah. Jujur saya bangga dengan adanya pendidikan SD IT di Sawahlunto ini," ujar salahseorang walimurid berkisah seperti diungkapkan Delvia Sepniwati.
Ditambahkannya, pada tahun pengajaran 2021/2022 mendatang, SD IT Alam Talago tetap melakukan proses belajar mengajar (PBM) hingga sore dan tetap melaksanakan sesuai aturan pemerintah dan jalani protokol kesehatan (Prokes). (rilis)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Wali Kota Sawahlunto Dorong Pelatihan Kerja Berbasis Teknologi untuk Genjot SDM
- Wakil Wali Kota Sawahlunto Resmikan Pemakaian Gedung TKIT Alam Talago
- 32 Mahasiswa UNP KKN di Empat Desa di Kota Sawahlunto
- PSDKU UNP FGD bersama Kepala Teknik Tambang se-Sawahlunto dalam Pengembangan Kurikulum Vokasi
- PSDKU Sawahlunto Adakan Kuliah Umum dengan Mahasiswa Baru