Bukber dengan Anak Yatim, Ini Kata Bupati Labuhanbatu

LABUHANBATU, binews.id - Pasca berbuka bersama dengan tokoh agama dan masyarakat, kini Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga kembali menggelar buka bersama dengan anak yatim di rumahnya, jalan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Kamis (21/4/2022).
Dalam kesempatan itu, Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga memotivasi anak-anak yatim yang hadir dalam kegiatan tersebut untuk terus belajar dan bekerja keras demi menggapai cita-cita.
"Buat anak-anak ku, tetap semangat dan jangan patah arang. Kejarlah mimpi dan cita-cita kalian untuk kesuksesan di masa depan," ucapnya.
Selain itu, ia juga meminta kepada masyarakat agar menyampaikan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu bila menemukan anak yatim yang putus sekolah.
Baca juga: Wagub Sumbar Vasko Ruseimy Pimpin Pemeriksaan Keamanan Takjil di Padang
"Sampaikan ke Pemkab jika masyarakat masih menemukan anak yatim yang sudah putus sekolah. Karena, saya tidak ingin melihat itu lagi," pungkasnya.
Kegiatan tersebut diisi dengan tausiyah Ustadz Galih Orlando dan penyerahan tali asih kepada anak-anak yatim yang hadir dalam kegiatan tersebut. (Hadi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Kemenag: Hilal Belum Terlihat, Secara Hisab Lebaran 31 Maret
- Lebaran 2025 Diprediksi Serentak: Simak Jadwal Libur dan Tips Mudik
- Sambangi Kantor Pusat PLN, Bupati Dharmasraya Usulkan Percepatan Penyediaan Listrik di Nagari Panyubarangan
- Kecelakaan Tunggal, Pimpinan PT NWR Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya 15 Karyawan PT ERB
- Ikuti Retreat, Wako Fadly Amran: Momentum Saling Mengenal