DWP Kominfo Dukung Program Pemkab Labuhanbatu

Selasa, 14 Juni 2022, 09:14 WIB | Ragam | Nasional
DWP Kominfo Dukung Program Pemkab Labuhanbatu
Guna meningkatkan kekompakan dan rasa kekeluargaan, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu menggelar silaturahmi di ruang konten, kantor Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu, Senin (13/6/2022). HADI
IKLAN GUBERNUR

LABUHANBATU, binews.id-- Guna meningkatkan kekompakan dan rasa kekeluargaan, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu menggelar silaturahmi di ruang konten, kantor Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu, Senin (13/6/2022).

"Saya ucapkan terima kasih kepada ibu-ibu yang hadir di acara Dharma Wanita Persatuan Diskominfo Kabupaten Labuhanbatu," ucap Ketua DWP Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu Eka Apriana.

Ia juga menjelaskan, acara ini digelar untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kekompakan serta menumbuhkembangkan rasa kekeluargaan antar istri pegawai di Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu.

Selain itu, dalam rangka mendukung program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu, ia meminta kepada seluruh istri pegawai di Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu untuk mendukung dan mensupport para suami dalam bekerja.

Baca juga: Kota Padang Perkuat Ekonomi Kreatif Lewat Bimtek Branding Digitalisasi

Kegiatan tersebut dirangkai dengan pemberian bingkisan dan tali asih kepada para istri pegawai Dinas Kominfo Kabupaten Labuhanbatu.(Hadi)

Marhaban ya Ramadhan 2025

Penulis: Imel
Editor: BiNews

Bagikan: