PWI Labuhanbatu Diharapkan Menjadi Kontrol Sosial Bagi Pemerintah

LABUHANBATU, binews.id -- Bupati berharap PWI menjadi kontrol sosial bagi pemerintah, agar pemerintahan terus berbenah untuk memajukan Kabupaten Labuhanbatu.
Hal itu disampaikan Bupati Labuhanbatu dr. Erik Adtrada Ritonga, M.KM dalam Konferensi VIII PWI ( persatuan wartawan Indonesia ) Kabupaten Labuhanbatu masa bakti 2018-2021 tahun 2022, dengan mengangkat tema "Wartawan Memiliki Peran Penting untuk Membangun Daerah" yang dilaksanakan di Gedung Hall - Permata Land Hotel Rantauprapat, Senin (18/07/2022).
Bupati juga menyampaikan senang jika dikritik karna itu merupakan kontrol bagi pemerintah dan ia juga berharap PWI bekerjasama dengan pemerintah untuk menangkal HOAX di Labuhanbatu.
Ketua PWI Labuhanbatu H. Naerul Nizam Aru, S. Sos berharap kepada ketua yang baru untuk berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dan kritik pemerintah.
Baca juga: Kota Padang Perkuat Ekonomi Kreatif Lewat Bimtek Branding Digitalisasi
"Kepada ketua dan pengurus yang terpilih nanti lanjutkan lah yang telah dibuat dan harus mampu berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah, silahkan kritik pemerintah tetapi jangan menghujat".
Ketua PWI Sumatera Utara H. Farianda Putra Sinik, SE menyampaikan jangan ada intervensi laksanakan konferensi dengan demokratis serahkan dengan pemilik suara dan tunjukan kepada pemerintah jika PWI sudah dewasa dalam berdemokrasi.
Ia juga menyampaikan PWI harus menegakan aturan dengan 4 pedoman yaitu UU Pers, kode etik jurnalistik, kode prilaku wartawan dan pedoman pemberitaan ramah anak.
Turut hadir Wakil Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM, Ketua PWI Sumut beserta Jajarannya, Perwakilan Dandim 0209/LB, Perwakilan Polres Labuhanbatu, Perwakilan Kejari Rantauprapat, Beberapa Pimpinan OPD dan para tamu undangan. (*/Hadi)
Baca juga: Tingkatkan Peran PIC, Bupati Sabar AS Lantik Pengurus Baru
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Kecelakaan Tunggal, Pimpinan PT NWR Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya 15 Karyawan PT ERB
- Ikuti Retreat, Wako Fadly Amran: Momentum Saling Mengenal
- Gubernur dan Wagub Sumbar Terpilih Kompak Berpakaian Putih Saat Mengikuti Gladi Kotor di Monas
- Ketahanan Pangan di Bantul: Kapolri Dorong Swasembada Jagung Nasional
- PT Semen Padang dan KSOP Kelas I Dumai Jalin Kerjasama Terkait Terminal Khusus