Wagub Audy Joinaldy Bangga, Meski Diguyur Hujan Upacara Penurunan Bendera Tetap Berjalan Sukses

PADANG, binews.id -- Meskipun hujan mengguyur saat upacara penurunan Bendera Merah Putih sebagai rangkaian peringatan HUT RI ke 78 di Lapangan Istana Gubernuran tetap berlangsung khidmat, Kamis (17/8/2023). Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy mengapresiasi sikap heroik peserta upacara tersebut.
"Saya bangga dan terharu, meskipun dalam kondisi hujan, upacara tetap berjalan khidmat," ujar Wakil Gubernur.
Kemudian Wagub Audy juga mengomentari kinerja dari pasukan Paskibraka yang bertugas menurunkan Bendera Merah Putih di Halaman Istana Gubernur. Menurut Wagub mereka luar biasa.
"Meskipun hujan dan ada genangan air di beberapa titik, mereka tetap semangat dan tidak melakukan kesalahan. Menurut saya itu luar biasa," kata Audy.
Baca juga: Wako Hendri Arnis Blusukan ke Pasar
Sebelumnya, semenjak siang, hujan mulai mengguyur Kota Padang. Hingga menjelang pelaksanaan upacara penurunan bendera kondisi tersebut tidak jauh berubah, namun upacara tetap diselenggarakan tepat waktu.
Meskipun demikian, seluruh peserta upacara tetap memilih hadir dalam kegiatan tersebut. Tidak hanya tamu undangan seperti unsur Forkopimda Sumbar, TNI ,dan Polri serta PNS lingkup Pemprov Sumbar tapi juga ada masyarakat umum yang datang menyaksikan.
"Itulah contoh nasionalisme masyarakat Sumbar ," tegas Wagub
Wagub berharap, semangat nasionalisme itu dapat terus hadir di setiap jiwa rakyat Indonesia, tidak hanya ketika upacara HUT RI tapi juga di waktu-waktu lainnya. (adpsb)
Baca juga: Ketua Komisi IV DPRD Sumbar: Jalan Alahan Panjang Bayang Ditarget Tuntas 2025
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
- Wakil Walikota Maigus Nasir Sambangi Rumah Nur Rezkia Fahira Penderita Kanker
- Karya Anak Bangsa! PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
- Nevi Zuairina: Halal Bihalal Bukan Sekadar Tradisi, Tapi Penguat Ukhuwah dan Soliditas Perjuangan
- Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan