Seminar Nasional IMLF 2, Bupati Eka Putra Berikan Apresiasi

Sebelumnya Ketua Panitia Metria Eliza menyampaikan seminar IMLF 2 dengan tema "Implementasi Merdeka Belajar dalam Bahasa dan Sastra", ini dikuti oleh 17 negara delegasi dalam dan luar negeri dan dihadiri oleh 1000 orang guru yang memenuhi Gedung Maharajo Dirajo tersebut.
"Selain guru ini juga hadir dari kalangan budayawan, mahasiswa dari dalam dan luar Provinsi Sumatera Barat," ucapnya.
Baca juga: Dukung program UHC, Dinas Dukcapil Tanah Datar dorong penduduk 16 tahun keatas segera rekam KTP-EL
Dikatakan Metria Eliza kegiatan ini dilaksanakan selama 5 (lima) hari dan 2 (dua) di Tanah Datar, hari ini seminar International, bazar UMKM, Bazar Buku, kunjungan ke Istano Basa Pagaruyung.
Dihari kedua jelajah literasi budaya, melihat alek nagari pacu jawi, dan banyak lagi kearifan lokal Tanah Datar yang patut untuk dikunjungi.
Tampil sebagai narasumber atau pembicara nasional pada seminar tersebut Prof.dr. Fasli Jalal, SP.GK, Ph.D, Rektor Universitas Yarsi dan Praktisi Pendidikan, Sri Yulianti, M.Pd, Kepala BGP Sumbar, Prof.Dr.Harris Effendi Thahar, M.Pd Guru Besar UNP, Dr. Lily Tjahyandari Universitas Indonesia, Harneli Bahar Bunda Literasi Sumbar dan Lise Vebrina Bunda Literasi Tanah Datar.
Pembicara International Vadim Terekhin (Rusia), Francisco Munoz (Spanyol), Bang Ai Tho (Vietnam), Carlos Aguasaco (USA), Dr.Norzuraina Binti Mohd Noor (Malaysia). (bi/rel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Ketua DPRD Sumbar Muhidi Serap Aspirasi Kepala Sekolah di Tanah Datar
- REKTOR UNP BERSAMA MRPTNI, Tinjau Pembangunan Sekolah Terdampak Lahar Dingin Marapi
- FEBI UIN Mahmud Yunus Batusangkar Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa dengan Sertifikasi Digital Berlisensi BNSP
- Bupati Eka Putra Ingatkan Generasi Muda Agar Membentengi Diri
- Gubernur Mahyeldi Tegaskan Komitmen Pemprov Sumbar untuk Pemenuhan Hak Anak di Sumbar