Stabilisasi Harga, Pemkab Tanah Datar Gelar Gerakan Pangan Murah

TANAH DATAR, binews.id -- Pemerintah Kabupaten Tanah Datar menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Pasar Sungai Tarab pada Rabu (11/10/2024).
Bupati Tanah Datar Eka Putra diwakili Asisten II Alfian Jamrah mengatakan GPM merupakan salah satu cara yang efektif untuk menekan laju inflansi dan menjaga stabilitas harga komoditi bahan pokok. dan juga merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mempermudah masyarakat memperoleh bahan pangan dengan harga yang terjangkau.
"Gerakan Pangan Murah ini diharapkan tidak hanya mampu menjaga stabilitas harga pangan di pasar, tetapi juga meningkatkan daya beli masyarakat, terutama di tengah situasi ekonomi yang penuh tantangan. Dengan tersedianya pangan murah, diharapkan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan lebih mudah, sekaligus membantu menjaga keseimbangan ekonomi di tingkat lokal," katanya.
GPM, kata Bupati, merupakan program nasional yang dianggarkan dengan APBN melalui Badan Pangan Nasional. Kegiatan ini sebelumnya juga telah dilaksanakan jelang hari raya idul Fitri di Pasar Batusangkar.
Baca juga: KAI Divre II Sumbar Ingatkan Bahaya Pelemparan terhadap Kereta Api
"Untuk pelaksanaan yang kedua kali sengaja kami memilih kecamatan sungai tarab kami sengaja memilih kecamatan sungai tarab ini karena potensi daerahnya yang merupakan kawasan hulu dan juga hilirisasi komoditi pertanian dan perikanan," terangnya.
"Dengan adanya kegiatan gelar pangan murah ini, kami berharap dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangannya dan kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar bijak dalam berbelanja sesuai dengan kebutuhan stop boros pangan," tambah bupati.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TPKKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra, jajaran kepala OPD di lingkup Pemkab Tanah Datar dan lainnya. (bi/rel)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Buka Pelatihan Pengelolaan Bisnis, Bupati Eka Putra: Pabrik Pengelolaan Saos Tomat akan Terealisasi Tahun Ini
- Zoom Meeting Bersama BI, Bupati Eka Putra Paparkan Keberhasilan TPID
- Pemkab Tanah Datar Terima Bantuan 14 Ribu Liter Dexlite dari Pertamina
- Hingga Maret, 161 UMKM di Tanah Datar Nikmati Program Makan Randang
- Menciptakan Usahawan Baru dan Lapangan Kerja di Kabupaten Tanah Datar
Gubernur Mahyeldi Resmikan Gedung Baru Padang Eye Center
Ekonomi - 09 Maret 2025
Jelang Ramadan, Pemkab Solok Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Stabil
Ekonomi - 19 Februari 2025