Pemko Sawahlunto Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektor untuk Cegah Tawuran dan Balap Liar

SAWAHLUNTO, binews.id -- Penjabat (Pj) Wali Kota Sawahlunto, Fauzan Hasan, bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar Rapat Koordinasi Lintas Sektor guna mewujudkan lingkungan yang aman dan bebas dari tawuran serta balap liar. Pertemuan ini berlangsung di Mapolres Sawahlunto pada Rabu, 22 Januari 2025.
Rapat ini membahas langkah-langkah strategis dalam mencegah tindakan tawuran dan balap liar, khususnya di kalangan generasi muda. Fauzan Hasan menekankan pentingnya upaya bersama dalam memberikan edukasi serta menciptakan lingkungan yang kondusif bagi masyarakat.
"Komitmen ini adalah langkah awal menuju perubahan. Kami ingin memastikan generasi muda Sawahlunto terhindar dari perilaku berisiko seperti tawuran dan balap liar," ujar Fauzan Hasan.
Sebagai bentuk keseriusan, rapat ini ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama oleh berbagai pihak yang hadir. Penandatanganan tersebut menjadi simbol sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga ketertiban di Kota Sawahlunto.
Baca juga: Evi Yandri Serukan Dukungan Program Zero Tawuran di Safari Ramadan Mushala Nurul Islam
Selain Pj Wali Kota, komitmen ini turut ditandatangani oleh Kapolres Sawahlunto, AKBP Purwanto Hari Subekti, perwakilan dari Kodim 0310/SSD, serta unsur lainnya yang hadir dalam pertemuan tersebut.
Kapolres Sawahlunto menegaskan bahwa pihaknya akan memperketat pengawasan, terutama di lokasi-lokasi yang kerap menjadi titik rawan aksi balap liar dan tawuran.
"Kami akan meningkatkan patroli dan melakukan langkah-langkah preventif guna memastikan keamanan serta kenyamanan masyarakat," tegas AKBP Purwanto Hari Subekti.
Dengan adanya komitmen bersama ini, diharapkan Kota Sawahlunto dapat menjadi wilayah yang lebih aman, nyaman, dan bebas dari gangguan ketertiban umum. (ius)
Baca juga: Pj Wali Kota Fauzan Hasan Berpamitan dengan Awak Media
Penulis: Saptarius
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Wali Kota Sawahlunto Tinjau Pelayanan Publik dan Dorong Inovasi Program Ketenagakerjaan
- Wali Kota Sawahlunto Minta ASN Lebih Efisien dan Responsif
- BPK Sumbar Lakukan Pemeriksaan LKPD Kota Sawahlunto
- Pemko Sawahlunto Gelar Sosialisasi Ketaspenan bagi ASN yang Akan Pensiun pada 2025
- Kakanwil Kemenag Sumbar Resmikan Kantor Pelayanan Haji dan Umrah Terpadu di Sawahlunto