Sekda Kota Padang Terpapar Virus Corona Sepulang dari Jakarta

PADANG, binews.id -- Pagi ini dikabarkan tiga pejabat teras di Kota Padang terkonfirmasi Positif Covid-19. Tiga pejabat tersebut yakni, Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa, Sekda Kota Padang Amasrul, dan satu Anggota DPRD Kota Padang Faisal Nasir.
Sekretaris Daerah Kota Padang, Amasrul, membenarkan dirinya terpapar Covid-19. Disebutkannya, ia terpapar sepulang dari kegiatan di Jakarta.
Dikatakannya, ia pulang dari Jakarta Sabtu (29/8/2020), dan langsung melakukan tes swab. Dan hasilnya baru keluar Senin (31/8/2020), pagi.
"Saat ini kondisi saya baik - baik saja, sementara saya isolasi mandiri di rumah dulu, karena saya termasuk orang tanpa gejala (OTG),"katanya. (*)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Cegah Kasus Serupa Terulang, DPRD Kota Padang Desak Pengawasan Ketat terhadap Produk MBG
- Wako Fadly Amran Dampingi Andre Rosiade Tinjau Dapur MBG di Surau Gadang Nanggalo
- Buka FINEST 2025, Gubernur Mahyeldi: Kematian Akibat Gangguan Neurologis Meningkat 18 Persen Sejak 1990
- Angka Stunting Kota Padang Terus Turun
- Ketua TP-PKK Padang dr Dian Puspita Hadiri Peringatan World Heart Day Tingkat Sumbar