Dukung Program KBN Lantamal II, PT Semen Padang : Kami Hadir untuk Memberikan Manfaat

PADANG, binews.id -- Kepala Departemen Komunikasi & Hukum Perusahaan PT Semen Padang, Oktoweri, mengatakan, pihaknya mendukung program KBN yang digagas Lantamal II, karena salah satu tujuan PT Semen Padang adalah hadir di tengah masyarakat adalah untuk memberikan manfaat.
"Semoga bantuan pembangunan Gapura dan area tempat swafoto bantuan PT Semen Padang dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar, dan pengunjung lokasi wisata bahari Sungai Pisang," katanya.
Seperti diketahui, program KBN yang digagas Lantamal II Padang di Sei Pisang terus di pacu. Sei Pisang merupakan desa binaan Lantamal II mempunyai potensi ekonomi yang cukup bagus jika di kelola secara terarah dan terencana.
Salah satu ide yang digagas Danlantamal II, menjadikan Sei Pisang menjadi Kampung Pelangi. Di samping potensi wisata bahari, juga dengan pemandangan kampung warna-warni akan menarik wisatawan berkunjung ke Sei Pisang. (*/bi)
Baca juga: Padang Panjang Kembali Raih Penghargaan BKN Award
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
- Wakil Walikota Maigus Nasir Sambangi Rumah Nur Rezkia Fahira Penderita Kanker
- Karya Anak Bangsa! PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
- Nevi Zuairina: Halal Bihalal Bukan Sekadar Tradisi, Tapi Penguat Ukhuwah dan Soliditas Perjuangan
- Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan