Selama Lebaran, Volume Sampah di Padang Ikut Naik

PADANG, binews.id -- Tidak saja volume orang yang meningkat pada saat lebaran kali ini di Padang. Akan tetapi juga volume sampah. Hal itu dibenarkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang, Mairizon, kemarin.
"Saat Lebaran konsumsi masyarakat meningkat. Sehingga sampah yang dihasilkan juga meningkat," ungkapnya.
Kenaikan volume sampah saat "Rirayo" terbilang signifikan. Mencapai 10 persen.
"Jumlah sampah terbesar berasal dari sampah rumah tangga, kemudian sampah yang dihasilkan pedagang, salah satunya sampah kelapa muda," ungkap Mairizon.
Baca juga: Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
Diakui Kepala DLH itu, tingginya volume sampah membuat petugas kebersihan bekerja ekstra agar tidak terjadi penumpukan sampah di TPS. Dirinya berharap, masyarakat untuk dapat mengelola sampah sehingga mampu menekan volume sampah agar tidak menumpuk.
Selain itu, Mairizon juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan agar Kota Padang tetap bersih dan indah. (*/bi)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Nevi Zuairina Sebar Paket Lebaran di Dapil Sumatera Barat II
- Wakil Walikota Maigus Nasir Sambangi Rumah Nur Rezkia Fahira Penderita Kanker
- Karya Anak Bangsa! PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
- Nevi Zuairina: Halal Bihalal Bukan Sekadar Tradisi, Tapi Penguat Ukhuwah dan Soliditas Perjuangan
- Wali Kota Padang Fadly Amran Pastikan Keamanan Kota Saat Lebaran dengan Monitoring Pos Pengamanan