Di Dharmasraya, 13 Orang Dinyatakan Positif Rapid Test Covid-19

DHARMASRAYA, binews.id -- Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kabupaten Dharmasraya, dr. Rahmadian, kembali melaporkan usai melakukan rapid test, 13 orang terindikasi positif terjangkit Covid-19.
"Sebanyak 33 orang hari ini, Rabu (22/4/2020) diambil sampel darahnya, berdasarkan hasil Rapid Tes ini di dapat 13 orang positif terangkit Covid-19," ujarnya.
Disampikannya, 13 orang ini tersebar di beberapa kecamatan, yakni di Kecamatan Koto Baru, Kecamatan Tiumang dan Kecamatan Pulau Punjung.
Untuk memastikan 13 orang ini positif terinfeksi Covid-19 atau tidak, akan segera dilakukan pemeriksaan lanjutan, yakni swab test.
Baca juga: Dukung Vaksinasi Booster untuk Jurnalis, Polda Sumbar Apresiasi PT Semen Padang
Sementara itu, Rahmadian juga melaporkan, hasil swab test orang-orang yang pernah melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19, yakni Tn. J dan Tn. R, juga telah diterima dari Lab Unand sebanyak 5 orang. Hasilnya negatif. (rls/san)
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Hari Pahlawan Dan Hari Kesehatan Nasional
- Dharmasraya Terima Dana Insentif Fiskal Rp 5,6 Miliar Berkat Keberhasilan Turunkan Prevalensi Stunting
- Dewi Sutan Riska Ajak Para Bunda Persiapkan Generasi Emas 2045
- Dewi Sutan Riska Ajak Pengurus TP-PKK dan Kader Dukungan Pencegahan Stunting di Dharmasraya
- Bupati Dharmasraya Minta RSUD Sungai Dareh Terus Tingkatkan Pelayanan