Bupati Pasaman Benny Utama Lantik 285 Pejabat UPT Tingkat SD dan SMP

LUBUK SIKAPING, binews.id - Sedikitnya 285 ( Dua ratus delapan puluh lima) orang diangkat menjadi Kepala UPT pada satuan pendidikan formal dan non formal oleh Bupati Pasaman H. Benny Utama di aula lantai 3 Kantor Bupati Pasaman, Selasa (14/06/2022).
Sebanyak 37 orang ditempatkan pada kepala UPT satuan Pendidikan tingkat Sekolah lanjutan Pertama dan 248 orang ditempatkan pada Kepala satuan pendidikan sekolah Dasar (SD).
Kepala Dinas BKSDM Kabupaten Pasaman Teddy Marta pada kesempatan tersebut mengatakan, Dari sekian banyak orang yang di angkat menjadi kepala UPT satuan pendidikan, sebagian berasal dari guru biasa dan sebagian lagi hanya mutasi ke sekolah yang berbeda.
Disamping itu juga untu mengisi Jabatan kepala sekolah yang Kosong dikarenakan kepala sekolah yang lama sudah banyak yang purna tugas atau pensiun dan sekaligus untuk mengganti jabatan Pelaksana tugas ( PLT ) yang defenitif," tambahnya
Baca juga: Edi Dharma Syafni Resmi Dilantik Sebagai Pjs. Bupati Pasaman
Bupati Pasaman dalam kesempatan tersebut dalam arahannya mengatakan, Dengan adanya pengangkatan jabatan kepala UPT ini setidaknya dapat lebih meningkatkan mutu dan kinerja para pelaku pendidikan di Pasaman.
Selain itu H. Benny Utama juga menegaskan, Kepada Kepala UPT yang telah di percaya untuk menjabat Kepala di satuan Pendidikan kiranya dapat menjaga amanah yang telah diberikan ,dan dapat mempertanggung jawabkan jabatannya terhadap Allah dan pimpinannya dan diharapkan juga dapat memberikan yang terbaik untuk memajukan sekolah yang di pimpinnya.
Dalam hal ini, kepada Kepala UPT pendidikan yang baru diangkat selama 6 ( enam ) bulan berikutnya akan dilakukan evaluasi kinerja, guna melihat sejauh mana pelaksanaan pendidikan di sekolah tersebut , dan nantinya tidak tertutup kemungkinan kepala UPT tersebut akan diganti seandainya tidak mempunyai kinerja yang baik, " tutup Benny Utama
Pengangkatan Kepala UPT pendidikan tersebut juga di tandai dengan penanda tanganan fakta integritas oleh salah seorang perwakilan UPT dan Bupati Pasaman, disaksikan oleh Sekretaris Daerah Drs Mara Ondak, Staf Ahli, Asisten , dan Kepala OPD Pasaman. (Fajri)
Baca juga: Besok, Gubernur Mahyeldi Akan Melantik Pjs Bupati Pasaman
Penulis: Imel
Editor: BiNews
Berita Terkait
- Hj. Nevi Zuairina Berbagi Ribuan Ta'jil Tersebar di Dapil Sumbar II
- Ketua DPRD Sumbar Muhidi Safari Ramadan ke Masjid Nurul Hikmah Tampuniak Pasaman
- Bupati Pasaman Sabar AS Gelar Malam Perpisahan untuk Plt Sekda Yasri Uripsyah
- Bupati Pasaman Serahkan Penghargaan Ketahanan Pangan APN dan KRPL kepada Sejumlah Elemen Masyarakat
- Bupati Pasaman Sabar AS Didampingi Ombudsman Serahkan Penghargaan Pelayanan Publik Terbaik